Nasional / Budaya /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 16/06/2017 13:45 WIB

MD Pictures Gelar Gala Premier Film Insya Allah Sah

IMG 20170615 WA0007
IMG 20170615 WA0007
JAKARTA_DAKTACOM : MD Pictures menggelar acara Gala Premier film Insya Allah Sah bersama para aktor dan aktris pemeran tokoh pendukung yang bertempat di Metropole XXI, Cikini, Jakpus pada Kamis (15/06).
 
Hadir dalam kesempatan ini para pemain pemeran film Insya Allah Sah yakni Pandji Pragiwaksono, Titi Kamal, Richard Kyle, Ira Maya Sopha, dan Donita. 
 
Menurut aktor utama film Insya Allah Sah, Pandji Pragiwaksono memaparkan bahwa karakter yang dimainkannya dalam film ini bernama Raka adalah seorang sosok yang lugu, namun sangat religius. Pandji mengaku tertarik untuk memerankan tokoh Raka ini karena belum pernah menjadi seorang tokoh utama yang sangat berbeda dari biasanya.
 
"Sebenarnya tantangannya sih karena memang belum pernah berubah wujud dan belum pernah jadi pemeran utama. Tantangan terbesarnya dialek sama perangai karena Raka ini kan selalu senyum, nggak pernah ngotot, beda banget sama Pandji" cetusnya.
 
Dengan sedikit berseloroh, Pandji yang juga terkenal sebagai Stand Up Comedian ini juga berharap dapat dipercaya lagi menjadi pemeran utama di film-film berikutnya.
 
"Insya Allah kalo dipercaya sama penonton sih inginnya terus menjadi pemeran utama setelah film ini"
 
Sementara itu aktris senior Ira Maya Sopha mengungkapkan sebuah pesan moral dalam film yang bergenre Drama Comedy ini, menurutnya film ini menyampaikan pesan kepada para anak muda untuk menjaga batas-batas dalam norma pergaulan sehari-hari.
 
"Sebagai orang tua, Mama melihat saat ini anak muda bersosialisasi terkadang tanpa mengenal batasan. Ada rambu-rambu tanpa menggurui yang coba diterapkan dalam film ini, misalnya tidak boleh berduaan kalo pacaran, jadi kesimpulannya anak-anak muda zaman sekarang perlu menonton film ini. Kalo mereka memang sudah waktunya, sudah cukup umur, apa salahnya untuk segera menikah"
 
Film Insya Allah Sah ini diangkat dari sebuah novel berjudul serupa karangan Achie TM dan akan segera tayang bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri yakni 25 Juni 2017 di seluruh bioskop Indonesia. Selain dibintangi oleh para artis ternama, film ini juga menghadirkan para cameo artis terkenal lainnya seperti Reza Rahardian, Prilly Latuconsina, Tanta Ginting, Lidya Kandau, hingga Deddy Mizwar.
Reporter :
Editor : Dakta Administrator
- Dilihat 2326 Kali
Berita Terkait

0 Comments