Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 10/05/2017 12:00 WIB

Walikota Bekasi Kukuhkan KKBTQ Kota Bekasi

Wali Kota Bekasi Kukuhkan KKBTQ Kota Bekasi
Wali Kota Bekasi Kukuhkan KKBTQ Kota Bekasi
BEKASI_DAKTACOM: Walikota Bekasi, Dr. Rahmat Effendi mengkukuhkan Kelompok Kerja Bina Taman Pendidikan Al-Qur'an (KKBTPQ) Kota Bekasi di Gedung Mahkamah Kontitusi pada hari Rabu (10/05), dihadiri perwakilan dari Kementerian Agama serta dirangkaikan dengan Wisuda ke 18 para siswa siswi yayasan dan sekolah yang tergabung di dalam KKBTPQ Kota Bekasi.
 
Ketua Terpilih KKBTPQ yang telah di kukuhkan Walikota Bekasi, Dedy Haryanto mengatakan dalam sambutannya bahwa lulusan TPA sangat siap untuk memasuki jenjang formal Sekolah Dasar.
 
"Kami dari pengurus sangat menjamin kepada para siswa dan siswi yang telah di wisuda untuk melanjutkan tingkat SD sudah memiliki ilmu, karena proses lulus tersebut terdapat ujian agama, tes kehafalan, hafalan surat pendek, berikut doa harian, itu yang menjadi target kami dalam kelulusan" tegas Dedy Haryanto.
 
Ia pun berharap kepada Walikota agar dapat menambah tunjangan kinerja kepada guru-guru TPQ ataupun sekolah Islam lainnya, mengingat masih ada guru yang belum terdaftar.
 
Berdasarkan rencana, para guru agama akan diberikan tunjangan sebesar 500 ribu dan nanti akan di naikkan secara berkala dengan dilihat dari sumber anggaran yang ada.
 
Walikota Bekasi juga menyerahkan satu mobil operasional bagi pengurus KKBTPQ agar dapat dimanfaatkan untuk aneka keperluan organisasi.
 
Editor :
Sumber : Rilis Pemkot Bekasi
- Dilihat 25362 Kali
Berita Terkait

0 Comments