Kamis, 20/04/2017 12:00 WIB
Sosialisasi Kota Tanpa Kumuh Hadir di kelurahan Jatimekar
BEKASI_DAKTACOM: Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Bekasi memaparkan 7 standar utama kelayakan sebuah wilayah hunian dan pemukiman dalam kegiatan sosialisasi.
Sosialisasi pembinaan kualitas perumahan dan pemukiman yang dihelat oleh Disperkimtan kali ini hadir di kelurahan Jatimekar pada Kamis (20/4) yang setidaknya tercatat masih memiliki wilayah kumuh di beberapa rukun warganya.
"Dinas kami mencatat setidaknya masih ada beberapa RW yang kumuh," ujar Kabid Perumahan dan Pemukiman Disperkimtan Imas Asiyah didepan peserta.
Ia pun memaparkan bahwa di wilayah kumuh tersebut, 7 standar utama kelayakan huni tidak terpenuhi, seperti adanya jalan lingkungan, drainase, fasilitas persampahan, sanitasi, akses air bersih, fasum/fasos, dan ruang terbuka hijau.
Dirinya pun memaparkan bahwa pemenuhan 7 indikator yang tertuang di program rencana pembangunan kawasan permukiman prioritas ini, diharapkan Kota Bekasi dapat terus mengeleminasi wilayah kumuh dan tak layak huni dalam kurun waktu yang sudah ditargetkan.
"Nanti kedepan tidak ada lagi jamban terbuka yang berpotensi mencemari sumber air konsumsi," katanya.
Imas pun meminta agar masyarakat, khususnya pengurus RT/RW, agar dapat turut berpartisipasi dalam program pemberantasan wilayah kumuh dan tak layak huni dengan aktif memberikan informasi serta sosialisasi kepada warganya, sehingga program pemerintah dapat berjalan dengan baik.
Editor | : | |
Sumber | : | Radio Dakta |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments