Ahad, 26/03/2017 15:00 WIB
Valentino Dinsi : Potensi Ekonomi Umat Islam Indonesia Bisa Saingi Turki
BEKASI_DAKTACOM: Ketua I Koperasi Syariah 212 Valentino Dinsi yang turut hadir dalam tasyakkur milad 25 tahun Dakta sekaligus Pra Launching Dakta TV, Ahad (26/3) menyampaikan bahwa dengan persatuan potensi ekonomi umat Islam Indonesia punya daya saing yang luar biasa.
Potensi ekonomi yang besar ini menurutnya perlu terus dirawat dengan menegakkan tiang utama agama Islam yakni sholat.
"Kita contoh kebangkitan ekonomi di Turki diawali dengan pembiasaan sholat subuh berjamaah secara massal," paparnya.
Pria yang aktif mensosialisasikan pentingnya kembangkitan perekonomian umat ini menambahkan bahwa paska aksi bela Islam, kegiatan Shubuh berjamaah yang diinisasi dibanyak tempat bisa menjadi pintu utama serta modal dasar bagi kebangkitan perekonomian umat.
"Koperasi Syariah 212 merupakan salah ikhtiar untuk mewujudkan cita-cita kebangkitan ekonomi umat," tegasnya.
Ia pun berharap masyarakat dapat terus memberikan dukungannya kepada lembaga perekonomian umat ini, sebab menurut prediksinya, potensi keekonomian umat Islam Indonesia bisa menyaingi kemajuan Turki dibawah kepemimpinan Erdogan.
"Bukan mustahil kita bisa berdampingan dengan Turki menjadi lokomotif ekonomi dunia," katanya disambut gema takbir dari hadirin
Editor | : | |
Sumber | : | Radio Dakta |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments