Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 14/03/2017 13:30 WIB

Bentrok Ormas di Tityan, Polisi Masih Berjaga di Lokasi

Paska Bentrok di Perumahan Tytyan
Paska Bentrok di Perumahan Tytyan
BEKASI_DAKTACOM:  Imbas bentrokan antar dua kelompok ormas pada Senin (13/3) malam, siang ini puluhan anggota kepolisian bersama TNI berjaga - jaga lokasi rumah dari salah satu ormas di Perumahan Tityan Indah, Kalibaru - Medan Satria.
 
Pengamanan rumah salah satu ormas tersebut menyusul kejadian aksi bentrokan, pada semalam yang mengakibatkan anggota salah satu ormas dari afiliasi Betawi meninggal dunia. 
 
Polisi yang berada dilokasi, berhasil merendam upaya aksi main hakim dari kedua kelompok ormas tersebut. "Maju, hajaar ..," ujar anggota ormas berafiliasi Betawi itu dilokasi kejadian, Selasa (14/3).
 
Sebenarnya kejadi bentrokan pada malam tadi terjadi diwilayah Seroja, Harapan Jaya - Bekasi Utara.  Siang ini merupakan buntut dari bentrokan semalam dan ormas berafiliasi Betawi itu untuk membalas dari kejadian malam tadi.
 
"Persisnya juga belum tahu. Tapi informasi yang saya dapat, sebenarnya kejadiannya malam tadi di Seroja. Nah sekarang mereka mau menyerang ke kelompok ormas berafiliasi dari suku ambon," kata Kepala Seksi Pemerintahan dan Penertiban Kel. Kalibaru Heri Antoro.
 
Hingga saat ini, dilokasi polisi masih berjaga - jaga. Kubu ormas berafiliasi Betawi itu sudah membubarkan diri
Reporter :
Editor :
- Dilihat 2999 Kali
Berita Terkait

0 Comments