Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 10/01/2017 07:30 WIB

58 Bhabinkambtibmas Dapat Kendaraan Operasional

Kendaraan Operasional Bhabinkambtibmas
Kendaraan Operasional Bhabinkambtibmas
CIKARANG_DAKTACOM: Sebanyak 58 anggota bhabinkamtibmas atau bhayangkara bina keamanan dan ketertiban lingkungan mendapat kendaraan roda 2 yakni, Honda Ferza, untuk operasional. Penyerahan tersebut dipimpin Kepala Polres Metro Bekasi Kombes Adi Putra, Senin (9/1).
 
Adi mengingatkan kepada para anggota bhabinkamtibmas tentang perang terhadap narkotika. Ia menjelaskan betapa bencinya dengan para pengguna narkotika. Terlebih ketika ada anggota seragam cokelat tersebut ikut menggunakannya.
 
“Sampai ada yang ketahuan mengedarkan, saya akan memberikan reward bagi anggota yang berprestasi dan memberikan punishment bagi anggota yang melanggar,” ucapnya.
 
Ia mengimbau agar para bhabinkamtibas yang mendapatkan kendaraan operasional senantiasa merawatnya, juga kebersihan diri dan lingkungan.
 
“Juga harus tertib administrasi perorangan. Terakhir, saya ucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Polres Metro Bekasi yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan benar,” tutupnya.
Editor :
Sumber : Gobekasi
- Dilihat 1440 Kali
Berita Terkait

0 Comments