Jum'at, 06/01/2017 10:30 WIB
GNPF MUI Luncurkan Koperasi Syariah 212
BOGOR_DAKTACOM: Dengan bermodalkan spirit aksi 212, kesadaran umat akan pentingnya pembangunan dan pemberdayaan ekonomi mengkristal menjadi kesepakatan besar untuk membangun sebuah lembaga keuangan yang mandiri dan berlandaskan syariat Islam.
Pada Jum'at (6/1), GNPF MUI didukung oleh STEI Tazkia Sentul Bogor bersama para ulama dan pengusaha muslim meresmikan Koperasi Syariah 212 sebagai bentuk langkah awal membangun ekonomi syariah bagi umat Islam di Indonesia.
Iryandimas, Ketua panitia acara peluncuran Koperasi Syariah 212 ini memaparkan bahwa dalam kesempatan ini acara diawali dengan penandatangan surat peresmian legal formal, peresmian dan jumpa pers.
"Semua ulama dari GNPF dan pengusaha muslim yang punya kepedulian terhadap ekonomi umat semua hadir di sini," ujarnya saat diwawancarai Radio Dakta, Jum'at (6/1).
Dirinya juga menjelaskan bahwa pemilihan platform Koperasi sebagai wadah merupakan hasil urun rembug para ulama GNPF MUI, sebab Koperasi mampu mewadahi berbagai golongan masyarakat dari berbagai starta ekonomi.
"Jadi semua bisa jadi anggota," tukas Iryandimas.
Ia juga memaparkan bahwa nantinya sosialisasi Koperasi 212 ini akan digencarkan lewat sosial media, dan bagi mereka yang berminat untuk mendaftar dapat mengakses situs khusus yang tengah disiapkan.
Editor | : | |
Sumber | : | Radio Dakta |
- LPCK Tetap Optimis Sambut Dinamika Sektor Properti, Produk Hunian dan Komersial Masih Diminati Pasar
- Walikota Bekasi Meminta BUMD di Kota Bekasi Mencontoh PT Migas dari Rugi Jadi Untung
- Walikota Bekasi Tri Adhianto lantik M Aldo Sirait Menjadi Direktur PT Sinergi Patriot Perseroda (2025-2030)
- Menaker Dorong Organisasi HRD Berkontribusi Tingkatkan Keterampilan Pekerja
- Sambut Libur Sekolah, Pasar Senggol Hadir Kembali di SMB
- Revitalisasi Kalimalang Menuju Wisata Air, Kemenpar Soroti Potensi dan Tantangan
- PHK Sepihak, Massa Buruh Gelar Demo di Gudang Distribusi Coklat di Narogong Bekasi
- PT Naffar Perdana Wisata Sukses Gelar RUPS 2025, Resmi Luncurkan KOPASHUS & DIGI OPZ sebagai Strategi Besar
- WOM Finance Resmikan Kantor Baru Cabang Bekasi 1 di Summarecon
- Investasi Bekasi Tumbuh Pesat, LPCK Luncurkan Hunian dan Komersial Baru di Lippo Cikarang Cosmopolis
- Progres Pembangunan, PT Summarecon Agung Tbk. Seremoni Penutupan Atap SMB Tahap II
- Sambut Idul Fitri, Danamon Menyediakan Solusi Keuangan untuk Mendukung Kemudahan Transaksi Nasabah
- Program Belanja Untung Berlangsung di Summarecon Mall Bekasi, Afgan Bakal Guncang Pengunjung 21 Maret
- KOSPE Bersama Gerakan Semua Bisa Umroh, Gelar Soft Launching Program Simpanan Haji Khusus
- Mengenal Dogecoin dan Pergerakan Harganya
0 Comments