Aksi Bela Islam 212
Peserta Aksi Bela Islam III Padati Jl Matraman Raya Menuju Pasar Senen
JAKARTA_DAKTACOM : Pergerakan Massa aksi semakin menggeliat, pantauan Dakta dilapangan, Masyarakat dari berbagai penjuru sudah memadati jalan Jatinegara Barat hingga Matraman Raya menuju Pasar Senen
Masyarakat yang tergabung untuk mengikuti Aksi Bela Islam Jilid 3 yang dilakukan Jumat, 2 Desember 2016 berasal dari Condet, Otista, Pondok Gede, Jatiwaringin, Kampung Melayu melakukan longmarch dari asalnya masing-masing dimulai dari seusai shalat Subuh
"Kami massa aksi dari Jatiwaringin dan Pondok Gede sudah bergerak selepas sholat Subuh berjumlah 150 orang dan masih banyak lagi, tadi Saya bersama massa dari condet, kampung melayu yang bertemu di BKT tadi", jelas massa aksi dari Jatiwaringin, Dadang.
Sementara itu massa didominasi dengan pejalan kaki dikawal dengan roda dua dan roda empat untuk sekitaran Jalan Matraman Raya. Tidak hanya massa aksi dewasa, anak muda bahkan pelajar ikut serta dalam aksi ini, mereka punya niat ya g satu yakni membela agama Islam
"Kami ini siswa kelas 3 SMA, dari buaran jalan tadi pagi jam 6.00 WIB, niatnya satu buat bela Islam, Allahuakbar", tegas Tommy Anggara dan Iqbal yang merupakan salah satu siswa SMA di wilayah buaran, di Jalan Matraman Raya.
Ia menegaskan bahwa aksi ini tulus dijalani dan membuat dirinya sebagai pemuda terkesima karena lautan manusia hadir disini. Bahkan, ia menjelaskan hampir semua akomodasi adalah murni dari kantong pribadi.
Dari pantauan Dakta warga disekitaran Jl.Matraman Raya banyak sekali yang support dengan aksi ini dengan membagikan air minum, bungkusan nasi, dan massa aksi terus meneriakkan takbir dan yel-yel aksi bela Islam dan salah satu majelis dari condet Ad-Dzakaarah melalui mobil soundnya menegaskan NKRI harus ditegakkan dan jangan sampai Pancasila rusak hanya karena penista agama, aksi super damai 212 merupakan semangat kita bersama untuk menegakkan hukum di Indonesia.
Editor | : | Dakta Administrator |
Sumber | : | Elnoor |
- Capaian Positif Migas Kota Bekasi, Dari Balik Modal Hingga Ekspansi ke Luar Daerah
- Sidang Paripurna PRSSNI Jabar Dorong Optimisme Radio di Era Digital
- Kampung Merdeka Alfamidi Medan Diresmikan, Kenalkan Pengelolaan Sampah Lewat Budidaya Maggot
- Kapolri Bentuk Satgassus Penerimaan Negara dan Berikut Sosok yang Ditunjuk
- Jelang Puncak Haji, Prof Niam Himbau Jamaah Patuhi Jadwal Lempar Jumrah saat Di Mina
- Elemen Masyarakat Tegaskan Penolakan terhadap Aksi 20 Mei
- MUI : Jangan Sebar Berita Bohong, Fitnah dan Tidak Objektif Pada Walikota, terkait Kasus Pengadaan Alat Olahraga.
- Wamenaker Dukung Perlindungan untuk Pengemudi Ojol Jelang Aksi Unjuk Rasa Besar-besaran
- KORMI Tegaskan Komitmen Pembinaan Inorga dan Luncurkan Logo dan Maskot FORKOT IV 2025
- Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Usulkan Jalur Prioritas Tol untuk Transportasi Publik dalam Peresmian Rute Baru TransJabodetabek Vida–Cawang
- Kejari Kota Bekasi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Alat Olahraga
- Cegah Dimanfaatkan untuk Pragmatisme Politik, UU Zakat Kembali Digugat
- Prestasi Bulu Tangkis tak Bisa Diraih Instan
- 11 Tuntutan Buruh di May Day 2025
- Dahnil Anzar Simanjuntak Soroti Urgensi Petugas Haji Perempuan dalam Raker Komisi VIII DPR RI
0 Comments