Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 25/11/2016 15:30 WIB

Polsek Muaragembong dan BPBD Latih Relawan Tanggap Bencana

Logo BPBD
Logo BPBD
CIKARANG_DAKTACOM: Mengantisipasi bencana alam, Wakil Kepala Polsek Muaragembong Iptu Rusbrata memberikan pembekalan dan pelatihan penanggulangan bencana kepada Forum Relawan Penggiat Bencana Alam (FRPBA), Jumat (25/11).
 
Pelatihan yang dilaksanakan di Kantor Desa Babelan Kota, Babelan, diikuti 157 peserta yang terdiri dari Senkom, Rapi, Pokdar Kamtibmas, Masyarakat Peduli Bencana, Banser dan lainnya. Sebagai pemateri lainnya, hadir juga Kepala BPBD, Kapten Budi Wiyono dari Kodim 0509.
 
“Saya berikan pelatihan penanggulangan dan penanganan pengungsian dalam menghadapi bencana alam, khususnya di wilayah Kabupaten Bekasi. Diharapkan semua anggota relawan yang peduli bencana alami lebih siap dan terampil,” ujar Rusbrata.
 
Kegiatan berlangsung selama 4 jam. Para relawan yang turut serta dalam kegiatan tersebut mengaku antusias karena dapat menambah kemampuan dan pengalaman saat terjun ke lapangan nanti.
 
Sementara itu Kepala Seksi Humas Polsek Muaragembong Brigadir Wahyu, mengatakan, kemarin, pihaknya menerima dan menyalurkan bantuan dari Serikat Pekerja Selurh Indonesia (SPSI) untuk korban banjir di Desa Pantaibahagia.
 
“Penyaluran berjalan aman dan tertib. Kita salurkan langsung, mereka berharap ada perbaikan tanggul yang rusak dan dibuat permanen agar dapat menahan air Sungai Citarum kalau meluap,” jelasnya.
 
Bantuan yang diberikan berupa 30 dus mie siap saji, 14 karung beras, 50 kilogram minyak goreng dan 10 dus makanan biskuit. 
Editor :
Sumber : Gobekasi
- Dilihat 1555 Kali
Berita Terkait

0 Comments