Sabtu, 22/10/2016 12:30 WIB
Khataman Qur'an Warnai Perayaan HSN di Kota Bekasi
BEKASI_DAKTACOM: Organisasi Nusantara Mengaji Kota Bekasi, Jawa Barat menggelar khatam mengaji secara serentak di 200 lokasi dalam menyambut peringatan Hari Santri Nasional 2016.
"Kegiatannya akan kita mulai pada 30 Oktober 2016 usai Dzuhur sampai memasuki waktu Ashar dengan melibatkan ribuan santri di Kota Bekasi," kata Koordinator Daerah Nusantara Mengaji Ahmad Ustuchri di Bekasi, Sabtu (22/10).
Menurut dia, kegiatan itu merupakan rangkaian peringatan Hari Santri Nasional yang jatuh pada Sabtu ini untuk menyemarakan suasana sambil mencari pahala.
"Khataman Al Quran sebagai upaya kembali membudayakan membaca ayat suci supaya jadi kebiasaan masyarakat Bekasi. Dengan begitu, keberkahan dan keselamatan selalu ada di Kota Bekasi," tuturnya.
Dikatakan Ustuchri, kegiatan itu juga dimaksudkan untuk menumbuhkan kecintaan kepada Al Quran di tengah masyarakat.
"Kita telah sukses menggelar 300 ribu kali khataman mengaji se-Indonesia, dan ini juga sebagai benteng dari gempuran nilai-nilai baru yang kadang justru mendegradasi keimanan khususnya generasi muda," ucapnya.
Kegiatan itu juga akan melibatkan sejumlah tokoh masyarakat dari unsur pemerintahan, organisasi masyarakat, tokoh agama hingga tokoh politik.
"Semoga khataman ini dapat memberikan kesejukan, keberkahan, dan kebersamaan dalam membangkitkan Kota Bekasi jadi lebih baik lagi," ujarnya, berharap.
Adapun sejumlah lokasi penyelenggaraan Khatam Mengaji di antaranya Pondok Pesantren Arridwan Jatiasih Asih, Pondok Pesantren Mahasina Pondokgede, Pondok Pesantren At-tahrir Pondok Melati, Pondok Pesantern An-Nur Bekasi Utara, Masjid Al-Mabrur Mustikajaya, Masjid Baiturrahim Mustikajaya, Masjid Muhammad Ramadhan Bekasi Selatan, Masjid Al-Ikhwan Bekasi Timur, Masjid Ar-Ridho Bekasi Barat, Masjid Ar-Ridwan Medan Satria, dan Masjid Talang Songo Jati Sampurna.
Editor | : | |
Sumber | : | Antaranews |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments