Senin, 26/09/2016 08:00 WIB
Banjir Masih Genangi Beberapa Wilayah Bekasi
BEKASI_DAKTACOM: Meskipun hujan telah reda namun beberapa perumahan yang terletak di Kota dan Kabupaten Bekasi masih tergenang banjir hingga pagi ini. Aktivitas masyarakat terganggu.
Pantauan dari lokasi pukul 07.43 WIB pagi ini, salah satu perumahan Jatimulya masih tegenang banjir akibat meluapnya kali yang menjadi pembatas jalan di perumahan tersebut.
Sementara sungai yang melintasi perumahan Pondok Timur Indah Bekasi ini meluap dan membuat aliran yang cukup deras, menutup akses keluar dan masuk ke perumahan tersebut.
"Enggak pernah separah ini ya, terakhir tahun 2002 lah yang tinggi airnya sampai sepaha orang dewasa begini," kata salah satu warga yang terkena banjir, Ibu Lumbangaol di Jl Elang, Perumahan Pondok Timur Indah (PTI) Bekasi Timur, Jawa Barat, Senin (26/09).
Ibu Lumbangaol dan warga lainnya mengeluhkan hal ini karena selain menutup akses keluar masuknya kendaraan, banjir ini membuat pasar yang biasanya buka pun harus tutup pagi ini.
Bahkan, untuk berjalan kakipun sulit karena arus dari aliran air di kali perumahan yang cukup deras.
"Angkot enggak bisa lewat, motor enggak bisa lewat, jalan kakipun susah, enggak mungkin kerja lah kita. Aduh, jarang yang separah ini," kata warga PTI lainnya, Sagala, di depan rumahnya yang tergenang banjir di Jl Elang, Bekasi.
Hingga pukul 06.00 WIB, banyak warga yang keluar dari rumah dan menuju titik terparah di pinggir kali. Tidak ada satupun kendaraan yang melintas karena tingginya genangan air di perumahan tersebut, maksimal mencapai 80 centimeter.
Editor | : | |
Sumber | : | Detik.com |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments