Senin, 29/08/2016 10:00 WIB
Tak Mengapa Pedagang Kurban Berjualan di Trotoar, Asal...
BEKASI_DAKTACOM: Walikota Bekasi membebaskan para pedagang hewan qurban musiman berjualan di median dan trotoar jalan asalkan tidak merusak estetika kota.
"Ya sulit kita mau melarang. Ini kan musiman paling juga dua pekan mereka berjualan yang penting tidak mengganggu estetika Kota Bekasi," ungkap Rahmat Effendi, Senin (29/8).
Menurutnya setiap penjual hewan qurban harus memiliki kemampuan untuk mengatur lokasi penjualan agar nantinya tidak menimbulkan dampak negatif yang merugikan warga lainya. Penataan dan pengawasan juga harus di lakukan oleh tim kelurahan dan Kecamatan setempat di mana lokasi pedagang menjajakan daganganya.
"Lurah Camat juga harus turun ke bawah, liat gimana pedagang. Kalau tentang kesehatan hewanya nanti Nakeswan yang akan memeriksanya," ungkap Rahmat.
Sementara terpisah Abi Lukman, salah seorang pedagang di median jalan Pekayon Bekasi Selatan mengatakan, penjualan pada tahun ini diprediksi akan mengalami peningkatan harga.
"Harga hewan saat ini mengalami kenaikan 5-10 persen dari tahun lalu. Kiriman dari wilayah Jawa dan Bogor transpotnya makin naik," ungkapnya.
Pria setengah baya ini juga mengakui terpaksa berjualan di median jalan karena untuk sewa lahan penjualan dirasa sangat berat. Harga sewa lahan bisa mencapai 2 juta dalam satu pekan.
"Mau jual dimana lagi, sewa lahan mahal di Bekasi," Ungkapnya.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Editor | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments