Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 23/08/2016 11:30 WIB

BPLH Sarankan Pengusaha Miliki Fasilitas IPAL

Kabid Pengendalian Dampak Lingkungan BPLH Kota Bekasi Ir Mas Sriwati
Kabid Pengendalian Dampak Lingkungan BPLH Kota Bekasi Ir Mas Sriwati
BEKASI_DAKTACOM: Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Bekasi menghimbau kepada para pengusaha di berbagai bidang industri untuk memiliki fasilitas Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).
 
Menurut Kabid Pengendalian Dampak Lingkungan BPLH Kota Bekasi, Ir Mas Sriwati dalam bincang publik di Radio Dakta, Selasa (23/8), IPAL ini diperlukan untuk menjaga kualitas air baku di Kota Bekasi.
 
Limbah cair, menurutnya, memiliki daya cemar yang tinggi dan dapat langsung memberi efek kepada lingkungan, apalagi mengingat limbah cair dapat mencemari air yang menjadi kebutuhan primer masyarakat.
 
"Oleh karenanya para pengusaha kami himbau untuk memiliki fasilitas IPAL untuk industrinya, demi kebaikan dan kelestarian lingkungan kita," jelasnya.
 
Dirinya juga menambahkan bahwa dengan partisipasi masyarakat, khususnya dari kalangan pengusaha, kelestarian lingkungan hidup dapat maksimal karena pencegahan pencemaran limbah dapat ditekan dari sumbernya.
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 1416 Kali
Berita Terkait

0 Comments