Internasional / Eropa /
Follow daktacom Like Like
Senin, 08/02/2016 06:00 WIB

Warga Inggris: Mengapa Pria Muslim Selalu Berjenggot?

Poster Acara Kunjungi Masjidku di Masjid London Timur
Poster Acara Kunjungi Masjidku di Masjid London Timur
LONDON_DAKTACOM: Setidaknya lebih dari 250 orang non Muslim datang berkunjung ke Masjid London timur yang turut berpartisipasi dalam program "Kunjungi Masjidku" pada Ahad (7/2).
 
acara yang digagas untuk memperkenalkan Islam secara lebih dekat kepada warga Inggris ini juga bertujuan untuk menghalau sentimen negatif yang terus berkembang di Eropa baik atas komunitas Muslim maupun ajaran-ajaran Islam.
 
Uniknya, di Masjid London Timur, pertanyaan paling pertama yang diutarakan pengunjung adalah mengapa pria Muslim tampak selalu memanjangkan jenggotnya.
 
Juber Hussain selaku juru bicara Masjid London Timur yang kebetulan juga berjenggot lebat menyatakan bahwa jika kita melihat sekeliling kita, nampaknya jenggot sedang menjadi trend.
 
"Namun bagi seorang pria Muslim, memanjangkan jenggot adalah cara kami untuk memuliakan ajaran nabi Muhammad SAW," ungkapnya kepada hadirin.
 
Pertanyaan-pertanyaan lainnya pun mengalir, mulai dari apa yang terjadi saat sholat Jum'at? Apa itu Salafisme? Mengapa Muslim tidak bernyanyi saat beribadah? Mengapa Muslimah harus berhijab? Apakah Muslim percaya dengan Bible? Mengapa seorang Muslim harus berwudlu sebelum sholat?.
 
Selain mengajukan pertanyaan, pengunjung yang hadir dalam program "Kunjungi Masjidku" di Masjid London Timur ini juga diajak untuk melihat bagaimana sejarah bangunan ini didirikan dan mereka diberi salinan Al Qur'an untuk dibawa pulang.
Editor :
Sumber : The Guardian
- Dilihat 4236 Kali
Berita Terkait

0 Comments