Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 27/01/2016 16:45 WIB

Polresta Bekasi Kota Bentuk Satgas Patriot

Kapolres Herry dan Wakapolres foto bersama dengan satgas patriot
Kapolres Herry dan Wakapolres foto bersama dengan satgas patriot

BEKASI_DAKTACOM: Polresta Bekasi Kota membentuk Satgas Patriot. Satgas ini bertujuan sebagai antisipasi dan penindakan tindak kejahatan terorisme dan kejahatan yang termasuk eskalasi tinggi.

Untuk jumlah personil yakni  62 personil gabungan dari Polres dan Polsek serta dua personil Polwan.

Tim ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Bekasi Kota Kombes Herry Sumarji dan Wakapolres AKBP Asep Edi Suheri. Satgas ini merupakan upaya peningkatan kinerja bagi anggota Polri dalam penanganan dan pemberantasan segala bentuk pelanggaran.

"Di samping juga tindak pidana tujuanya adalah untuk mempercepat penanganan kasus dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat," kata Kapolres Herry, Rabu (27/1).

Kapolres yang didampingi Wakapolres mengatakan Satgas Patriot akan bekerja keras untuk menangani segala bentuk kejahatan yang dapat mengangu stabilitas keamanan di Kota Bekasi.

Selain itu, peran kedua anggota Polwan, tidak menutup kemungkinan pelaku tindak pidana tersebut adalah perempuan untuk pengamanan pertama akan dilakukan oleh personel Polwan.

"Bisa saja pelaku kejahatan itu perempuan dan apabila itu terjadi kita punya dua Polwan yang tergabung di Satgas Patriot maka Polwan lah yang akan menanangi tindakan pertama," ujarnya.

Reporter :
Editor :
- Dilihat 2289 Kali
Berita Terkait

0 Comments