DPRD Kabupaten Bekasi Tolak PP 78 Tahun 2015
CIKARANG_DAKTACOM: Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi mendesak Dewan Pengupahan mengabaikan Peraturan Pemerintah 78 Tahun 2015 tentang pengupahan dalam penetapan UMK 2016.
Dewan Pengupahan Kabupaten Bekasi tengah membahas UMK 2016, dalam penetapannya serikat meminta agar mengabaikan Peraturan pemerintah tersebut.
Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi, Nyumarno mengatakan pada Jum'at (13/11) pihaknya sudah membuat surat rekomendasi agar PP tersebut dicabut atau bahkan ditunda terlebih dahulu.
"Dengan adanya peraturan tersebut, rapat penetapan UMK yang telah berjalan menjadi terganggu," ungkapnya.
Apalagi dalam penetapannya menggunakan anggaran sangat besar sekitar Rp. 600 juta, apabila dijalankan maka penetapannya akan berlangsung dari awal kembali.
Iapun menilai intervensi pemerintah dalam menetapkan UMK mengganggu tugas dewan pengupahan, apalagi dalam PP tersebut kenaikan upah hanya 11,5 persen.
Nyumarno menambahkan, pemerintah daerah juga dinilai kurang bernyali dalam mengeluarkan rekomendasi, padahal beberapa Kota sudah memberikan rekomendasi menolak PP tersebut.
Sementara itu berdasarkan pantauan, ribuan buruh dari berbagai serikat pekerja, melakukan aksi unjuk rasa di kantor pemkab bekasi sebagai bentuk dukungan agar dewan pengupahan dari unsur pekerja menolak PP tersebut dalam pembahasannya.
Aksi unjuk rasa tersebut akan terus berlangsung hingga batas penetapan UMK 2016 yang dijadwal pada 16 November mendatang.
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : |
- FajarPaper Sukseskan Panen Lele, Dukung Kemandirian Ekonomi Warga Binaan
- Di Akhir Tahun 2024, BBWM Serahkan Rumah Layak Huni untuk Mak Sarmah
- BBWM Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Rob di Utara Bekasi
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
- Kolaborasi Pemkab Bekasi dan Lippo Cikarang (LPCK) Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Lingkungan
- PT Bina Bangun Wibawa Mukti Resmikan Fasilitas Generator Oksigen Medis di Babelan
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Masjid Kedua, Wujudkan Komitmen Penyediaan Fasilitas Ibadah untuk Masyarakat
- Korean Cultural Association Cikarang Diresmikan di Distrik 1 Cikarang
- EdgeConnex Perluas Pusat Data di Lippo Cikarang Cosmopolis, Dukung Kebutuhan Cloud dan AI bagi Ekonomi Digital Indonesia
- FajarPaper Dukung Kebersihan Lingkungan Cikarang Barat dengan Bantuan Tempat Sampah dan Giat Bersih Kali
- Hariyanto Arbi Buka Gerai Kedua Flypower di Pollux Mall Cikarang
- Munaslub I IKAPEKSI Momentum Pembenahan Organisasi yang Lebih Solid
0 Comments