Kamis, 09/01/2025 17:00 WIB
Investasi Kabupaten Bekasi Meningkat, Penjualan Properti Residensial dan Ruko LPCK Bertumbuh
BEKASI, DAKTACOM – Hingga triwulan ketiga 2024, realisasi investasi di Kabupaten Bekasi tercatat mencapai Rp54 triliun, melebihi target yang ditetapkan pemerintah daerah sebesar Rp50 triliun.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bekasi, Suhup menyatakan bahwa pencapaian ini menjadikan wilayahnya sebagai kawasan dengan realisasi investasi tertinggi di Jawa Barat.
Suhup juga menjelaskan realisasi investasi tersebut berasal dari Penanaman Modal Asing (PMA) sebesar Rp39,36 triliun dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) senilai Rp14,77 triliun.
Beberapa sektor utama yang menjadi perhatian para investor meliputi perumahan, kawasan industri, perkantoran, jasa, industri logam, mesin dan elektronik, serta industri kendaraan bermotor dan alat transportasi, termasuk pergudangan dan telekomunikasi.
Dia menambahkan, tingginya nilai investasi ini berkontribusi positif terhadap perkembangan industri di Kabupaten Bekasi, termasuk penyerapan tenaga kerja. Sepanjang tahun 2024, hingga triwulan ketiga, penyerapan tenaga kerja mencapai 24.405 orang.
“Realisasi investasi ini didorong oleh sektor-sektor utama seperti perumahan, kawasan industri, dan perkantoran, serta sektor lainnya seperti logam, mesin, elektronik, dan kendaraan bermotor. Kami sangat optimis bahwa pencapaian ini akan terus mendukung pertumbuhan ekonomi di Bekasi,” kata Suhup.
PT Lippo Cikarang Tbk. (LPCK) juga melaporkan pencapaian signifikan dengan pra-penjualan mencapai Rp1,05 triliun sepanjang Januari-September tahun 2024. Dari total tersebut, 64 persen berasal dari produk residensial, 27 persen dari produk komersial, dan 9 persen dari produk industri.
Menanggapi tingginya permintaan terhadap properti komersial, LPCK meluncurkan The Hive @ Neo Patio, dengan harga mulai Rp1,31 miliar.
Presiden Direktur LPCK, Gita Irmasari, menegaskan komitmennya untuk terus berinovasi dan memperluas penawaran bagi pembeli rumah pertama.
“Kami berkomitmen untuk menyediakan produk rumah tapak yang terjangkau di kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis,” ujar Gita.
LPCK optimis dapat mencapai target pra-penjualan tahun 2024 dengan mempertahankan momentum penjualan yang terus berkembang. * * *
Reporter | : | Ardi Mahardika |
- Tidak Impor Pangan Tahun 2025, Mungkinkah?
- PT Naffar Perdana Wisata Ajak Semua Travel Umroh Untuk Kerjasama Raih Keberkahan Memuliakan Tamu Allah
- LippoLand Perkuat Posisi dengan Visi, Misi, dan Logo Baru Sambut Pertumbuhan Industri Properti
- Specta Color Zumba Bersama Liza Natalia di WaterBoom Lippo Cikarang
- BPR Syariah HIK Parahyangan Raih Penghargaan Infobank Sharia Award 2024
- RUPSLB PT Lippo Cikarang Tbk Setujui Rights Issue 3 Miliar Saham untuk Pengembangan Bisnis
- CIMB Niaga Suryacipta Dipimpin Banker Muda Inspiratif Krisfian A. Hutomo
- Kurniasih Dukung Upaya Kemenaker Agar Tidak Ada PHK di Sritex
- Anggota IKAPEKSI INDONESIA Desak Penyelesaian Konflik dan Langkah Hukum terhadap Pelanggar
- LPCK Berkomitmen Menciptakan Lingkungan Asri dan Harmonis
- LPCK Terus Berinovasi Sambut Pertumbuhan Pasar Properti
- IKAPEKSI Gelar Munaslub, Pranyoto Widodo Terpilih Sebagai Ketua DPP Periode 2024-2029
- POJK Merger BPR/S, Ini Kata Ketua Umum DPP Perbarindo Tedy Alamsyah
- Perbarindo DKI Jakarta dan Sekitarnya Gelar Rakerda. Bahas Merger BPR/S
- Peserta Tunggak Iuran, BPJS Kesehatan Cabang Bekasi Dorong Manfaatkan Program Rehab
0 Comments