Senin, 09/09/2024 18:00 WIB
XYZ Livin dan Cendana Spark North Dorong LPCK Capai Pra Penjualan Rp741 Miliar di Semester I/2024
JAKARTA, DAKTACOM – PT Lippo Cikarang Tbk. (LPCK), pengembang properti terkemuka di kawasan perkotaan dengan fasilitas berstandar internasional, berhasil mencatat pra penjualan sebesar Rp741 miliar sepanjang semester pertama tahun 2024.
Penjualan produk rumah tapak dan ruko menjadi pendorong utama pencapaian tersebut, dengan kontribusi masing-masing sebesar 68% dan 20%. Produk rumah tapak unggulan seperti XYZ Livin dan Cendana Spark North menjadi primadona yang banyak diminati konsumen.
Selain itu, LPCK memperkenalkan produk baru, XQ Livin, dengan tipe X dan Q Livin di Lippo Cikarang Cosmopolis. Tipe X mencakup varian X3 (56,5 m²) dengan harga mulai Rp609 juta, dan X5 (61,5 m²) dengan harga Rp643 juta.
Sementara itu, tipe Q Livin menawarkan empat ukuran, mulai dari Q10 (36 m²) hingga Q21 (46,8 m²), dengan harga mulai dari Rp322 juta hingga Rp492 juta.
Presiden Direktur LPCK, Gita Irmasari, menyatakan bahwa perusahaan akan terus berinovasi dengan menghadirkan produk perumahan baru yang terjangkau bagi pemilik rumah pertama.
"Setelah meraih pra penjualan Rp741 miliar di Semester I/2024, LPCK optimis dapat mempertahankan momentum penjualan hingga akhir tahun dan mencapai target yang telah ditetapkan," ujarnya.
LPCK juga berkomitmen untuk melakukan serah terima tepat waktu kepada konsumen.
Reporter | : | Ardi Mahardika |
- BPR Syariah HIK Parahyangan Raih Penghargaan Infobank Sharia Award 2024
- CIMB Niaga Suryacipta Dipimpin Banker Muda Inspiratif Krisfian A. Hutomo
- Kurniasih Dukung Upaya Kemenaker Agar Tidak Ada PHK di Sritex
- Anggota IKAPEKSI INDONESIA Desak Penyelesaian Konflik dan Langkah Hukum terhadap Pelanggar
- LPCK Berkomitmen Menciptakan Lingkungan Asri dan Harmonis
- LPCK Terus Berinovasi Sambut Pertumbuhan Pasar Properti
- IKAPEKSI Gelar Munaslub, Pranyoto Widodo Terpilih Sebagai Ketua DPP Periode 2024-2029
- POJK Merger BPR/S, Ini Kata Ketua Umum DPP Perbarindo Tedy Alamsyah
- Perbarindo DKI Jakarta dan Sekitarnya Gelar Rakerda. Bahas Merger BPR/S
- Peserta Tunggak Iuran, BPJS Kesehatan Cabang Bekasi Dorong Manfaatkan Program Rehab
- Bank Syariah Artha Madani Raih 2 Penghargaan Tata Kelola di GRC Awards 2024
- CSG Pererat Kolaborasi dengan Perbankan, Berikan Kemudahan Kepemilikan Hunian
- KPP Pratama Bekasi Utara Gelar DBS Litbatkan Kelompok Rentan
- SMB Kembali Hadirkan Pasar Senggol dengan Ragam Kuliner ala Pantai
- Terpilih Kembali Sebagai Ketum ASPHRI, Yosminaldi Prioritaskan Regenerasi
0 Comments