Moshi Moshi 2023 Ajak Pengunjung Summarecon Mall Bekasi Rasakan Keunikan Budaya Jepang
BEKASI, DAKTA.COM - Summarecon Mall Bekasi kembali menghadirkan Moshi Moshi “3 Days Of Japan Festival” 2023 yang merupakan hiburan serta keunikan dari negara Sakura.
Masyarakat Kota Bekasi dapat melihat kebudayaan Jepang dengan berbagai keunikannya, seperti kuliner, Fashion, dan juga hiburan dari Jepang tersebut mulai tanggal 1 sampai dengan 3 Desember 2023. Berbagai dekorasi nuansa budaya Jepang dapat terlihat di area The Downtown Walk.
“Sambutan positif dari publik terutama masyarakat Bekasi akan keindahan dan keragaman budaya Jepang membuat Summarecon Mall Bekasi kembali mengadakan Moshi Moshi 2023," kata Center Director Summarecon Mall Bekasi, Ugi Cahyono dalam rilis, Sabtu (2/12).
"Beragam aktivitas mulai dari bazaar kuliner dan aksesoris khas Jepang serta penampilan hiburan disajikan sebagai respon dari antusias tinggi para pengunjung,” ucap dia. Masyarakat disuguhi booth pameran budaya Jepang, sambil melihat hiburan negeri sakura tersebut.
"Harapan kami bisa tetap memberikan wadah mendukung kreativitas penggemar tren budaya Jepang dari penyelenggaraan Moshi Moshi 2023," jelas Ugi.
Ugi menerangkan, pengunjung tidak perlu membayar ketika ingin masuk ke area Moshi-moshi tersebut. Pengunjung dapat bebas menjelajahi area Moshi Moshi dan berburu beragam kuliner serta pernak-pernik menarik ala Jepang.
"Sebanyak 10 booth kuliner dari berbagai tenant seperti Totemo Oishi, Tokotori, Squidmore, Coin Cheese Bread, Street Mentai dan Michi Mochi dihadirkan untuk membawa pengunjung merasakan cita rasa makanan Jepang yang authentic," tutup dia.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Sumber | : | jaenuddin ishaq |
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
- Ayo... Generasi Muda Gunakan BISKITA Trans Bekasi Patriot !!!!
0 Comments