Bersama Nyata dalam Karya, PNM Cabang Bekasi Rayakan HUT PNM ke-24 dengan Penyaluran Paket Gizi
BEKASI, DAKTACOM – Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Bekasi rayakan HUT PNM ke-24 dengan mendukung pemerintah dalam menekan angka stunting lewat program berbagi. Bukan hanya berbagi kebahagiaan dengan sesama karyawan, PNM berkomitmen untuk berbagi kepada masyarakat sekitar khususnya Nasabah PNM Mekar. Salah satu kegiatan tersebut yaitu penyaluran paket gizi kepada ibu hamil.
Stunting merupakan kondisi pertumbuhan balita dengan tinggi badan di bawah rata-rata. Hal ini menjadi fokus PNM untuk terus mempedulikan pencegahan stunting sejak dini.
Penyaluran paket gizi diberikan kepada 50 ibu hamil di 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Cibarusah dan Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi, pada tanggal 23 Juni 2023 dan 04 Juli 2023.
Pimpinan Cabang PNM Cabang Bekasi, P. Agus Mulyono mengatakan penyaluran paket ini diberikan kepada lebih dari 2.400 ibu hamil dan anak balita di seluruh Indonesia.
“Pembagian paket gizi kepada ibu hamil ini adalah bentuk kontribusi PNM dalam mengurangi angka stunting terutama di wilayah Bekasi. Sekaligus sebagai bentuk tanggung jawab sosial lingkungan kepada warga sekitar,” paparnya.
PNM sebagai berkomitmen untuk terus tumbuh dan menginspirasi dengan memberikan kontribusi bukan hanya pada aspek ekonomi namun juga sosial dan kesehatan. Selain berbagi paket gizi, PNM juga mengedukasi para ibu-ibu penerima manfaat mengenai stunting dan apa yang dapat dilakukan untuk mencegahnya.
“Ibu-ibu punya peran besar dalam mengurus keluarga. Kami berharap program edukasi kepada nasabah PNM Mekaar dan masyarakat umum bisa mendukung target penurunan angka kekerdilan di Bekasi,” tutupnya***
Reporter | : | Ardi Mahardika |
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
- Ayo... Generasi Muda Gunakan BISKITA Trans Bekasi Patriot !!!!
0 Comments