Nasional / Pendidikan /
Follow daktacom Like Like
Ahad, 11/06/2023 14:40 WIB

Ubhara Jaya Adakan Pelatihan Digital Branding Produk Olahan Limbah Minyak Jelantah

Foto Bersama Pelatihan Digital Branding Produk Olahan Limbah Minyak Jelantah
Foto Bersama Pelatihan Digital Branding Produk Olahan Limbah Minyak Jelantah

BEKASI, DAKTA.COM - Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang diadakah oleh Kerjasama program studi Informatika dan Teknik Kimia Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) ini sebagai bentuk kepedulian terhadap fenomena masyarakat terhadap lingkungan yaitu pemanfaatan  limbah  minyak jelantah  yang  merupakan limbah domestik anorganik. 

 

Setiap rumah tangga menghasilkan minyak jelantah karena penggunaan minyak goreng merupakan salah satu kebutuhan primer masyarakat. Dengan adanya perlakuan pemanfaatan limbah minyak jelantah menjadi produk sabun-batang, masyarakat memiliki peran penting terhadap pengendalian dari limbah tersebut. Pelatihan ini terdiri dari 2 sesi yaitu, (i) pengolahan minyak jelantah menjadi produk sabun batang, dan (ii) pelatihan peningkatan skill digital branding dari produk olahan minyak jelantah berupa sabun batang.

 

“Limbah minyak jelantah apabila tidak dikelola dengan baik akan menjadikan lingkungan kotor dan dapat mencemari air serta tanah," Rafika Sari selaku Ketua Pelaksana Program Pelatihan dalam siaran pers.  

 

Untuk mengatasi masalah itu, perlu inovasi dalam pengelolaan limbah minyak jelantah dengan melibatkan masyarakat sehingga limbah dapat dimanfaatkan menjadi produk daur ulang yang dapat dimanfaatkan kembali di kehidupan sehari-hari.

 

"Bahkan dapat menjadi produk yang bernilai ekonomi dan dapat menginisiasi masyarakat untuk menghasilkan produk UMKM yang ramah lingkungan," ucap Rafika Sari.

 

Sementara itu, instruktur pelatihan Ratna Sari menjelaskan salah satu potensi limbah minyak goreng adalah kandungan asam lemak yang tinggi sehingga dapat dimanfaatkan menjadi sabun yang ramah lingkungan. Produk yang disebut sabun dapat diperoleh dari reaksi  hidrolisis asam  lemak  dengan  basa (alkali). 

 

Menurutnya, salah satu sumber asam lemak yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari yaitu minyak goreng. "Oleh karena itu, dilakukan kegiatan PKM ini untuk meningkatkan nilai tambah minyak jelantah dengan mengolahnya menjadi sabun yang dapat digunakan kembali dalam kehidupan sehari-hari (recycle)," tutur Ratna Sari.

 

Ditambahkan oleh Khairunnisa sebagai instruktur pada sesi pelatihan digital-branding, kegiatan PKM ini meliputi 4 (empat) tahapan yaitu observasi, transformasi informasi, literasi digital dan evaluasi. Observasi dilakukan untuk mengidentifikasi kondisi awal lokasi program PKM, transformasi informasi berupa kegiatan sosialisasi dan pelatihan pembuatan sabun dari limbah minyak jelantah, literasi digital berupa kegiatan workshop dan pendampingan pembuatan berbagai media marketing digital untuk branding produk, dan melakukan evaluasi dengan melakukan survey kepuasan peserta terhadap kegiatan pelatihan yang sudah dilakukan. 

 

“Sasaran program pengabdian ini yaitu para Ibu Rumah Tangga (IRT) di lingkungan RW 08 kelurahan Srimukti, kecamatan Tambun Utara, kabupaten Bekasi. IRT dipilih sebagai sasaran dari program ini karena dinilai lebih sering berinteraksi dengan limbah minyak jelantah dan memiliki keluangan waktu untuk mengikuti pendampingan saat pelaksanaan program ini," jelas Rakhmi Khalida selaku instruktur pelatihan.

 

 

Selama mengikuti palatihan, peserta yang terdiri dari 30 orang IRT merasa antusias mengikuti dari awal sampai akhir acara. Dari hasil survey yang dilakukan sesudah kegiatan pelatihan, peserta merasa sangat puas terhadap: kemudahan mendapat informasi tentang pelaksanaan pelatihan, materi pelatihan berupa cara pengolahan limbah minyak jelantah dan peningkatan skill digital-branding yang dinilai sangat diperlukan untuk warga, selain itu fasilitas pelatihan yang disediakan oleh penyelenggara cukup baik, dan cara penyampaian materi oleh instruktur mudah dipahami.

 

 

 

 

Reporter : Warso Sunaryo
Sumber : jaenuddin ishaq
- Dilihat 1741 Kali
Berita Terkait

0 Comments