Shin Akui Timnas U-20 Indonesia Masih Takut dengan Postur Pemain Eropa
JAKARTA, DAKTA.COM -- Usai menundukkan skuad U-18 Antalyaspor 3-2 pada laga uji coba di Turki, Selasa (8/11/2022), pelatih tim nasional (timnas) U-20 Indonesia Shin Tae-yong mengatakan, para pemainnya masih takut melihat postur pemain-pemain dari Eropa yang lebih tinggi dan besar. Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, rasa takut tersebut membuat pemain-pemainnya kesulitan saat beradu badan di lapangan.
"Postur pemain Eropa lebih baik jadi pemain sudah takut sebelum bertanding," ujar Shin dalam keterangan PSSI di Jakarta, Selasa (8/11/2022).
Hal itu pun menjadi evaluasi bagi Shin. Dia ingin pemainnya mempunyai fisik kokoh agar tak mudah tumbang saat berlaga. "Kami harus memperbaikinya, tetapi tidak bisa instan. Harus step by step," kata Shin.
Meski demikian, secara umum, pelatih timnas Korea Selatan dalam Piala Dunia 2018 itu menilai performa skuadnya bagus saat menundukkan Anatalyspor.
Indonesia sempat tertinggal terlebih dahulu, tetapi membalikkan kedudukan untuk menang berkat dua gol Marselino Ferdinan pada menit 47 dan 63 dan sebuah gol dari Ronaldo Kwatehpada menit 89.
"Semua pemain sudah bekerja keras. Namun, kami mesti meningkatkan kualitas sentuhan terhadap bola," kata Shin.
Keberhasilan mengandaskan Antalyaspor dengan skor 3-2 menjadi kemenangan ketiga timnas U-20 Indonesia dari lima pertandingan yang sudah dijalani selama di Turki.
Sebelumnya, skuad Garuda Nusantara mengalahkan Cakallikli Spor dengan skor 2-1 dan Moldova, pada pertemuan pertama, dengan skor 3-1.
Selain itu, timnas U-20 menahan imbang tanpa gol Moldova pada pertemuan kedua. Satu-satunya kekalahan terjadi saat menghadapi tuan rumah Turki dengan skor 1-2.
Garuda Nusantara diagendakan berlatih dan beruji coba di Turki dan Spanyol selama sekitar dua bulan, mulai pertengahan Oktober 2022, sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan, sedangkan Piala Dunia U-20 2023 berlangsung pada 20 Mei-11 Juni 2023 di Indonesia
Sumber | : | REPUBLIKA |
- Sebanyak 36 Cabor Siap Kawal Kemenangan Tri Adhianto Jadi Ketua Umum KONI Kota Bekasi
- Pendaftaran Calon Ketum KONI Kota Bekasi Periode 2023-2027 Resmi Dibuka
- Maju Calon Ketua Umum PSSI, Erick Thohir: Insya Allah, Bismilah
- Menanti Aksi Fajar/Rian Berikutnya di India Open 2023
- Budiana Buka Rapat Kerja KONI Kabupaten Bekasi 2022
- Ini Daftar 23 Nama Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022
- 2 Wakil Indonesia di Semifinal Australia Open 2022
- Nasib JIS: Dulu Ditolak, Kini Dipilih PSSI untuk Piala AFF 2022
- Janji PSSI kepada Jokowi Usai Tragedi Kanjuruhan
- Bima: Kemenangan 14-0 atas Guam untuk Korban Kerusuhan di Kanjuruhan
- Tragedi Kanjuruhan, Manajemen Arema FC Legowo Terima Sanksi PSSI
- Ratusan Pelajar, Ikuti Lomba Renang di Hotel Santika Premiere Kota Harapan Indah Bekasi
- Syabda Perkasa Incar 100 Besar Dunia BWF Tahun Ini
- STY Tancap Gas Latih Timnas Senior Jelang Indonesia vs Curacao
- Grand Launching Persipasi, Ketum Tri Adhianto: Optimis Lolos Ke Liga 2
0 Comments