Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 26/10/2022 17:00 WIB

Koni Kabupaten Bekasi Kerjasama Publikasi Porprov dengan Media Massa

Porprov Jabar XIV Tahun 2022
Porprov Jabar XIV Tahun 2022
CIKARANG, DAKTACOM - Untuk memaksimalkan publikasi selama penyelenggaraan Porprov XIV Jawa Barat 2002, KONI Kabupaten Bekasi menjalin kerjasama dengan beberapa media cetak, online, radio dan televisi salah satunya www.dakta.com member Dakta Media Group. 
 
Pendatangan kerjasama itu berlangsung di sekretariat KONI Kabupaten Bekasi Komplek Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Rabu (26/10). 
 
Wakil Ketua Koni Kabupaten Bekasi Arif Rahman Hakim mengatakan beberapa media massa, yang didalamnya berhimpun insan pers akan membantu untuk mempublikasikan seluruh kegiatan Porprov, apalagi Kabupaten Bekasi juga bertindak sebagai tuan rumah untuk beberapa cabang olahraga
 
"Insan pers menjadi bagian penting dalam menginformasikan seputar Porprov Jawa Barat 2022. Para awak media ini nantinya akan mempublikasikan seluruh pertandingan dan hasilnya," katanya. 
 
Melalui kerjasama ini diakui Arif, masyarakat dan para pemangku kepentingan dapat dengan cepat mendapatkan informasi ter-update. 
 
"Apalagi Porprov Jawa Barat 2022 ini ada beberapa daerah yang bertindak sebagai tuan rumah selain Kabupaten Bekasi yakni, Kabupaten Subang, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, Kabupaten Garut, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Banjar, dan Kabupaten Pangandaran yang jadi tuan rumah utama Porprov kali ini," ujarnya. 
 
Ia menjelaskan dengan adanya beberapa cabor yang bermain di wilayah Kabupaten Bekasi, masyarakat diharapkan dapat menyaksikan secara langsung, sekaligus  memeriahkan pesta olahraga antar daerah Jawa Barat ini. 
 
Terpisah General Manager Dakta Media Group, Suyanti mengapresiasi adanya kerjasama antara Koni dan media massa salah satunya www.dakta.com.
 
"Sebagai media yang ada di Bekasi, kami mendukung kegiatan olahraga yang dilakukan oleh Koni, semoga dalam perhelatan Poprov nanti, Kabupaten Bekasi bisa meraih juara umum dan sukses menjadi tuan rumah," tuturnya. 
 
Informasi mengenai perkembangan perolehan medali dapat didengarkan melalui program Lintas Gelanggang Porprov Jabar XIV Tahun 2022. Hadir setiap hari selama pelaksanaan Porprov di Radio Dakta 107 FM Bijak dan Cerdas dan beritanya bisa dibaca di www.dakta.com***
Reporter : Ardi Mahardika
- Dilihat 1326 Kali
Berita Terkait

0 Comments