NasDem Tak Merasa Ditinggal Demokrat, PKB, PKS Bikin Koalisi
DAKTA.COM - Partai NasDem tidak merasa ditinggal oleh Demokrat, PKB dan PKS yang mau segera mengumumkan koalisi untuk menghadapi Pilpres 2024.
Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengatakan partainya justru bakal memiliki sosok capres yang dibutuhkan partai lain. Capres NasDem akan ditentukan dalam Rakernas hari ini.
"Nasdem enggak merasa ditinggalkan, toh episentrumnya capres, dan hari ini kami men-declare capres," kata Willy di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (17/6).
Willy mengatakan bahwa sosok capres sangat penting dalam konteks perhelatan Pilpres 2024. Menurutnya, partai-partai koalisi ibarat perahu dan membutuhkan nakhoda atau figur yaitu capres.
"Sekarang NasDem memiliki nakhoda, tinggal kemudian perahu yang sudah ada akan kita layarkan atau kita akan membuat perahu baru?" kata Willy.
Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali juga menyebut saat ini pihaknya tidak terburu-buru menentukan koalisi. Menurutnya, NasDem akan menentukan dulu capres yang akan diusung sehingga bisa menjadi daya tawar.
"Insyaallah yang akan kami tawarkan adalah putra terbaik negeri dan pastinya akan kami tawarkan kepada partai koalisi," ungkap Ali.
Sebelumnya, Demokrat, PKB dan PKS membentuk koalisi untuk menghadapi Pilpres 2024. Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan koalisi akan segera diumumkan dalam waktu dekat agar publik mengetahui.
"Iya, pacaran, pengumuman pacaran. Publik supaya tahu dan menilai, " kata dia kepada CNNIndonesia.com. "Proses saling bertukar pikiran dan simpati menyamakan visi menghadapi pemilu 2024."
Terbaru, Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan masih ada satu partai lagi yang kemungkinan bergabung ke koalisi. Komunikasi masih intens dilakukan. Namun ia tak membeberkan partai yang dimaksud.
"Kami juga sedang melakukan komunikasi intens dengan satu partai lagi di luar PKS dan PKB," kata Herzaky.
Sumber | : | CNN INDONESIA |
- Dewan Ahmad Murodi Tegur PAM Jaya Soal Semburan Air PDAM di Pondokgede
- Prabowo Aman, Maka Gibran Juga Aman
- Wildan Fathurrahman Minta Disdik Optimalkan Peran Operator SPMB Dampingi Calon Pendaftar
- Perkuat Mesin Partai, DPD PKS Kota Bekasi Gelar Muscab Serentak 12 Kecamatan
- Wakil Ketua DPRD Puspa Yani Dukung Kehadiran Bus Transjabodetabek di Kota Bekasi
- Anggota DPRD Minta Kontraktor Perbaiki Jalan Usai Pengerjaan Proyek Kabel
- Antisipasi Banjir, Anggota DPRD Kota Bekasi Yadi Minta Pemkot Perbanyak Resapan Air
- Jelang Idul Adha, Anggota Komisi II DPRD Kota Bekasi H.Ajo Dorong Pengawasan Ketat Hewan Kurban
- Tingkatkan Literasi Warga, Anggota DPRD Kota Bekasi Rivai Dorong Setiap RT/RW Bangun Perpustakaan
- Pasangan Heri - Sholihin Komitmen Bangun Perubahan Untuk Kota Bekasi
- Setia Prabowo: Bersyukur Jika Romo Syafi’i Terpilih di Kabinet Zaken Prabowo
- Pasangan Heri - Sholihin Deklarasi Maju Pilkada Bekasi, Ini Janjinya
- Din Syamsuddin Rencanakan Aksi Besar dengan Dukungan TNI untuk Bela Palestina
- Peringati HUT Golkar ke 59 DPD Golkar Kota Bekasi Ajak Para Kader dan Simpatisan Bershalawat
- PKS Kota Bekasi Sesalkan Sikap Pemkot Batalkan Penggunaan Stadion Patriot
0 Comments