Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 20/05/2022 09:39 WIB

Sebar 10 Ribu Sandal Wudhu, Bank Syariah Artha Madani Berdayakan Produksi Jamaah Masjid

foto bersama simbolis penyaluran bantuan sandal di Masjid al Hikmah.ist
foto bersama simbolis penyaluran bantuan sandal di Masjid al Hikmah.ist

BEKASI, DAKTA.COM - Bank Syariah Artha Madani meluncurkan program 10 ribu sandal wudhu yang akan disebarkan diberbagai masjid dan mushola yang ada di kota Bekasi.

 

Program ini merupakan bentuk penyaluran corporate social responsibility (CSR) dengan menggandeng jamaah masjid sebagai mitra dalam pembuatan sandal wudhu.

 

Direktur Utama Bank Syariah Artha Madani, Cahyo Kartiko menjelaskan bahwa program 10 ribu sandal sebagai langkah menggerakkan jamaah dalam memakmurkan masjid dan mushola dengan kegiatan usaha kecil menengah pembuatan sandal wudhu. 

 

Gerakan ini dimulai dengan menggandeng salah satu masjid sekitar kantor pusat yang nantinya akan digulirkan dibeberapa masjid sekitar kantor cabang dan kas yang ada di Jawa Barat.

 

“Program sebar 10 ribu sendal masjid sebagai langkah pemberdayaan jamaah masjid. Kami akan memulainya dengan bekerjasama dengan DKM Masjid Al Hikmah, Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan. Para ibu-ibu jamaah masjidnya sebagai pondasi awal kegiatan kami ini,” ucapnya.

 

Secara terpisah ketua panitia Asykur Hulu menambahkan bahwa program perdana ini akan memproduksi sekitar 1000 sendal jepit. Hasil produksi ini akan dibagikan kepada masjid atau mushola yang telah bermitra dengan Bank Syariah Artha Madani.

 

“Kita sudah ada 50 masjid yang telah bermitra. Kita akan bagikan sebanyak 20 pasang setiap masjid,” ucapnya.

 

Kita juga terus menambah kemitraan dengan masjid-masjid yang ada di wilayah kota dan kabupaten Bekasi. Nantinya kemitraan ini akan fokus pada pemberdayaan dan menggerakkan kemakmuran masjid yang lebih maksimal.

 

“Program kemitraan yang kami lakukan nantinya sepenuhnya untuk memakmurkan masjid dan memberdayakan para jamaahnya,” kata Asykur.

 

Ditempat yang sama Ketua DKM Masjid Al Hikmah, Jujur, mengapresiasi kerjasama yang dilakukan Bank Syariah Artha Madani dalam memakmurkan masjid dengan Gerakan pembuatan sandal wudhu.

 

“Kami berterimakasih kepada Bank Syariah Artha Madani. Para jamaah masjid khususnya ibu-ibu senang dengan program ini. Kami merasakan secara langsung pemberdayaan terhadap jamaah masjid kami,” kata dia.

 

Gerakan seperti ini kata Jujur sangat penting bagi masyarakat sekitar yang merupakan jamaah masjid. Selain dari memakmurkan masjid juga memberikan pengetahun akan usaha kepada para jamaah.

 

“Program CSR ini sangat bagus. Jamaah masjid diberikan bekal ilmu bagaimana menjadi seorang pengusaha dengan pembuatan sandal jepit,” ungkap Jujur.

 

Reporter :
- Dilihat 1148 Kali
Berita Terkait

0 Comments