Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Sabtu, 29/01/2022 11:00 WIB

Damkar Kabupaten Bekasi Berencana Tambah 3 Pos Baru

DAMKAR
DAMKAR

BEKASI, DAKTA.COM – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi berencana menambahkan 3 pos baru di wilayah Kabupaten Bekasi.

 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi, Hasan Basri, menjelaskan hal ini untuk mempercepat penanganan darurat atas aduan atau laporan yang datang dari masyarakat.

 

”Penyebab diantaranya tidak tepat waktu ke TKP, makanya saya sudah mengusulkan ada 3 Pos yang akan dibangun,” kata Hasan, Jumat, 28 Januari 2022.

 

Hasan mengatakan, penambahan 3 pos tersebut juga akan mengurangi jarak tempuh yang dilakukan oleh armada damkar.

 

Kehadiran 3 pos baru yang diusulkan terletak di Kecamatan Serang Baru, Sukatani, dan di Cikarang Timur atau Stadion Wibawa Mukti.

 

”Tiga pos yang akan dibangun yaitu di Serang Baru, di Sukatani dan di Wibawa Mukti,” jelasnya.

 

Jika penambahan pos damkar ini terealisasi maka, Kabupaten Bekasi telah memiliki sebanyak 8 pos.

 

Sementara, untuk perlengkapan, saat ini Damkar Kabupaten Bekasi telah memiliki 21 unit Mobil Pemadam dengan 17 unit untuk memadamkan kebakaran.

 

Kemudian, 4 unit untuk suplai tangki, dengan jumlah petugas 3 pleton sebanyak 200 orang.

 

“Semuanya ada 21 unit, 17 ini mobil yang bergerak ketika ada kebakaran dan 4 unit mobil suplai. Mobil suplai ini mendampingi ketika air tangki mobil pemadam habis. Ya kalau pasukan intinya ada 200 orang, dibagi tiga grup pleton yang terdiri dari 60-70 orang,” demikian dia. (dil)

 

Sumber : POJOKSATU
- Dilihat 1394 Kali
Berita Terkait

0 Comments