50 Persen Listrik Terdampak Gempa Banten Belum Menyala
BANTEN, DAKTA.COM Gempa bumi yang mengguncang wilayah Banten dan sekitarnya pada pukul 16.05 WIB, Jumat (14/1), membuat puluhan ribu pelanggan listrik terdampak pemadaman.
PT PLN (Persero) melaporkan gempa tersebut berdampak pada 296 gardu distribusi di wilayah terdampak. Hingga pukul 18.00 WIB, perusahaan mengklaim baru memulihkan 11.196 listrik pelanggan dari total 21.490 pelanggan yang terdampak.
Kendati demikian, PLN memastikan seluruh layanan bagi 3,6 juta pelanggan listrik di Banten terpantau aman.
Manager PLN UP3 Banten Selatan Irwanto menjelaskan gempa yang berlangsung selama 30 detik tersebut berimbas pada 3 penyulang kelistrikan. Dua wilayah kerja yang dekat dengan pusat gempa yaitu Unit Layanan Pelanggan (ULP) Labuan dan ULP Malingping.
"PLN gerak cepat untuk bisa memulihkan sistem kelistrikan khususnya di dua wilayah tersebut. PLN menurunkan tim recovery untuk memastikan besar dampak dan melakukan pemulihan," ujar Irwanto dalam keterangan resmi, Jumat (14/1).
Ia pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak panik. Pihaknya akan terus berupaya untuk memulihkan dan mengamankan sistem kelistrikan guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
"Kami juga mengimbau kepada seluruh pelanggan untuk melapor melalui aplikasi PLN Mobile atau menghubungi Contact Center PLN 123 apabila terdapat gangguan kelistrikan yang dialami di sekitarnya," pungkas nya.
Sebagai informasi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat pusat gempa berada di Kabupaten Pandeglang, wilayah Banten dengan kekuatan magnitudo 6,7. Peristiwa itu diklaim tidak berpotensi tsunami namun diikuti beberapa kali gempa susulan.
Sumber | : | CNN INDONESIA |
- ARM HA-IPB DISTRIBUSI 210 PAKET BANTUAN TAHAP 2 KE CILOPANG DAN PANGIMPUNAN, SUKABUMI
- Kenaikan Tarif PPN Menjadi 12 Persen Berpotensi Perparah Kesenjangan Ekonomi
- KPK Sita Dokumen & Bukti Elektronik Terkait CSR Bank Indonesia
- Kemana Ridwan Kamil Usai Kalah di Jakarta?
- RIDO Batal Gugat Hasil Pilkada Jakarta ke Mahkamah Konstitusi
- Tinggalkan Anies, Suara PKS Makin Jeblok
- PEMERINTAH MASIH MENGABAIKAN ANGKUTAN JALAN PERINTIS
- Miftah Maulana Mundur dari Utusan Khusus Presiden Prabowo
- KONSEP GURU MENURUT MOHAMMAD NATSIR
- Baitul Maqdis Institute Sampaikan 11 Resolusi Palestina dan Dunia Islam kepada Wakil Menlu RI, Anis Matta
- Empat Alasan Mengapa UU Pengelolaan Zakat Rugikan LAZ
- IDEAS: Dana BOS Tak Cukup Angkat Kesejahteraan Guru Honorer
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU)
- UMKM Pertanian-Perikanan yang Utangnya Dihapus
- Kebijakan Dan “Potensi Keuntungan”, Sepatutnya Tidak Digunakan Dalam Tindak Pidana Kerugian Keuangan Negara
0 Comments