Keren Studio, Ruang Ekspresi Talenta Kota Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM : Bertepatan dengan Hari Ibu, Istri Wakil Walikota Bekasi, Wiwiek Hargono hadiri launching Keren Studio yang dinahkodai oleh Safira Yusriandi selaku Creative Director Keren Studio di Naturalis Coffe, Bekasi Timur (22/12).
Keren Studio sendiri merupakan talent management yang mewadahi para seniman, khususnya seni dan budaya.
“Alhamdulillah, Keren Studio lahir atas keresahan kondisi para pelaku seni di Kota Bekasi yang belum tersalurkan secara optimal,” tutur Wiwiek yang juga ditemani sang suami, Tri Adhianto.
Menurutnya, dia bertemu orang yang tepat di kondisi yang tepat pada saat dirinya juga merasa harus ada wadah yang bisa mengakomodir pelaku industri kreatif di Kota Bekasi sehingga lahirlah Keren Studio.
“Kebetulan saat itu Safira (Creative Director Keren Studio) datang ke saya, dan kita punya visi misi yang sama untuk mengembangkan industri kreatif di Kota Bekasi. Jadi saya pikir ini harus di realisasikan,” lanjutnya.
Dalam acara tersebut, Keren Studio memperkenalkan talent penyanyi yang berasal dari para Pemenang Ajang Pencarian Bakat tahun lalu.
Dilanjutkan dengan talkshow yang dihadiri oleh Wiwiek Hargono (Istri Wakil Wali Kota Bekasi), Safira Yusriandi (Creative Director Keren Studio), ZANA (Talent Keren Studio) dan Deny Djatnika (Music Producer) yang membahas industri kreatif di Kota Bekasi.
“Kita juga ada music producer hingga digital publisher yang nantinya diharaokan muncul talent-talent baru untuk mewarnai dunia permusikan tanah air,” tambahnya.
Launching Keren Studio juga dirangkaikan dengan launching single lagu berjudul Wahai Jiwa karya Wiwiek Hargono yang di produksi oleh Keren Studio.
Acara ditutup dengan penampilan kolaborasi antara ZANA, Wiwiek Hargono, Sarah Ayu KDI dan para Penari Gema Nusa Patriot yang menampilkan lagu Ekspresi - Titi D.J
Reporter | : | Warso Sunaryo |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments