Di Kota Bekasi, Anak 12 Tahun Dilarang Masuk ke Minimarket
EKASI, DAKTA.COM - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi melakukan sosialisasi PeduliLindungi kepada pelaku usaha minimarket. Kegiatan itu kemudian diunggah ke Instagram resmi @satpolppkotabks pada Senin, (20/9) lalu.
Dilihat Dakta, seorang petugas menyampaikan beberapa aturan di minimarket seperti penggunaan aplikasi Peduli Lindungi hingga anak usia di bawah 12 tahun di larang masuk.
Awalnya, petugas tersebut bertanya kepada karyawan minimarket terkait informasi aturan pelaku usaha selama PPKM Level 3. Karyawan minimarket tersebut mengakui belum ada informasi aturan PeduliLindungi.
"Informasi pemasangan scan barcode, untuk syarat konsumen masuk (sudah ada)?," tanya seorang petugas Satpol PP kepada karyawan supermarket dikutip, Rabu (22/9).
"Belum sih belum ada," jawab karyawan.
"Jadi kita informasikan sekarang dalam penerapan pelaku usaha harus ada scan barcode di pintu masuk. Jadi ketika konsumen tidak memiliki aplikasi peduli lindungi entah dia belum vaksin atau apa dilarang masuk," jelas petugas Satpol PP itu.
Artinya, setiap warga yang akan masuk ke minimarket diharuskan untuk mengunduh aplikasi Peduli Lindungi dan melakukan scan barcode terlebih dahulu. Petugas itu juga menyampaikan, aturan kedua mengenai anak di bawah 12 tahun dilarang masuk.
"Yang kedua tentang di bawah 12 tahun juga dilarang masuk," pungkasnya.
Reporter | : | Ardi Mahardika |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments