Pemkot Bekasi Siapkan Stadion Patriot untuk Karantina Pemudik Bandel
BEKASI, DAKTA.COM - Pemerintah Kota Bekasi, menyiapkan Stadion Patriot Candrabhaga sebagai tempat untuk mengarantina warga yang nekat mudik 6-17 Mei.
"Kalau ada yang nakal, pulang dari kampung dan kedapatan, kami masukan ke situ dulu," kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Selasa (5/5).
"Stadion kosong sekarang, fasilitasnya mulai dari kamar mandi, tempat tidur ada. Fasilitas kesehatan juga lengkap," lanjutnya.
Dia mengingatkan warga untuk patuh pada larangan mudik yang diberlakukan pemerintah mulai besok. Dia menganjurkan warga tetap di rumah.
"Tetap di rumah, di lingkungan Kota Bekasi, tetap jaga jarak, protokol kesehatan berjalan, karena dikhawatirkan (muncul) gelombang (penularan COVID-19)," tegasnya.
"Risikonya bukan saja di kampung, tetapi di sini, di daerah yang sudah bisa kami kendalikan," ujarnya.
Dia menekankan pentingnya kesadaran warga menunda mudik dalam upaya mencegah terjadinya lonjakan penularan virus Corona.
"Kecuali ada sesuatu yang luar biasa di kampung. Tetapi itu pun izinnya berlapis. Tetapi kalau mengunjungi keluarga karena tradisi, sekarang tolong ditunda dulu," ucapnya.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments