Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 22/01/2021 16:33 WIB

Akhir Januari, Asrama Haji Bekasi Mulai Difungsikan RS Darurat Covid

Asrama Haji Embarkasi Jakarta Bekasi
Asrama Haji Embarkasi Jakarta Bekasi
BEKASI SELATAN, DAKTA.COM - Kepala Unit Pelaksana Tugas, Asrama Haji Embarkasi Jakarta - Bekasi, Dede Saeful Uyun mengatakan asrama haji Bekasi siap digunakan untuk tempat isolasi pasien covid 19. 
 
"Insya Allah, informasi dari Satgas Covid Jawa Barat mulai ditempatkan akhir Januari ini. Mereka (nakes) akan bertugas dengan sistem shift (bergantian)," kata Dede kepada Dakta pada Jumat (22/1).
 
Dia menjelaskan para tenaga kesehatan itu akan ditempatkan di Gedung Muzdalifah dan Gedung Mina C yang terletak di bagian depan Asrama Haji Bekasi.
 
"Kapasitas di Mina C ada 40 kamar, itu masing - masing kamar ada 4 tempat tidur tingkat. Sedangkan di Muzdalifah ada 40 kamar. Masing - masing kamar ada 4 tempat tidur standar," ujar Dede.
 
Untuk jarak gedung pasien covid dan tenaga kesehatan tidak terlalu dekat dan terdapat pagar pembatas dan wilayah steril di sekeliling gedung itu.
 
Sementara dua blok Asrama Haji Bekasi yakni Gedung Mina D dan E yang terletak di bagian belakang asrama diperuntukkan bagi pasien Covid-19.
 
"Untuk kapasitas Mina D ada 35 kamar. Dan Mina E ada 70 kamar. Masing - masing 4 tempat tidur tingkat," lanjut Dede.
 
Di setiap kamar juga sudah dilengkapi sejumlah fasilitas seperti televisi, kulkas berukuran kecil, serta kamar mandi.
 
"Sudah representatif untuk digunakan oleh para tenaga medis. Semoga dapat segera digunakan sesuai jadwal semula di akhir bulan ini," pungkas Dede.
 
Hingga saat ini, menurut Dede dirinya masih menunggu update informasi dari Satgas Covid 19 Jawa Barat terkait penggunaan gedung asrama haji Bekasi.
 
"kapanpun saya katakan kita siap. Tapi infornasinya, tim satgas covid Jawa Barat masih mempersiapkan tempat isolasi pasien di Gedung Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapaad) Bandung. Mudah - mudahan tidak ada perubahan," papar Dede.  
 
Sebelumnya, Pemerintah Kota Bekasi melaui Satgas Covid 19 Jawa Barat menyiapkan 200 tenaga kesehatan untuk ditugaskan di Rumah Sakit Darurat (RSD) Asrama Haji Bekasi di Jalan Kemakmuran, Margajaya, Kecamatan Bekasi Selatan.

 

Reporter : Warso Sunaryo
- Dilihat 1142 Kali
Berita Terkait

0 Comments