Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 05/01/2021 09:17 WIB

Pemkot Bekasi Segera Operasikan RS Tipe D di Teluk Pucung, Bekasi Utara

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi meninjau penanganan pasien Covid-19 di RSUD Tipe D (IG: bangpepen03)
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi meninjau penanganan pasien Covid-19 di RSUD Tipe D (IG: bangpepen03)
BEKASI SELATAN, DAKTA.COM - Pemerintah Kota Bekasi dalam waktu dekat akan segera melakukan tahap operasional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) tipe D yang berada diwilayah Wisma Asri, Kelurahan Teluk Pucung, Bekasi Utara. 
 
"Insya Allah ke depan dalam waktu yang tidak terlalu lama, kita mau menambah untuk okupansi tempat tidur isolasi dan ruang perawatan di rumah sakit baru yang kini sudah selesai bagi proses pembangunannya di RSUD Tipe D di Wisma Asri, Bekasi Utara," ucap Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Selasa (5/1).
 
Rahmat menjelaskan, penambahan RSUD Tipe D di Bekasi Utara ini merupakan langkah antisipasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Bekasi, karena mengingat untuk ruang isolasi pasien Covid-19 di Kota Bekasi kian semakin menipis. 
 
"Dari sebanyak okupansi tempat tidur isolasi di seluruh rumah sakit yang ada di Kota Bekasi baik milik pemerintah maupun swasta kini kapasitasnya sudah mencapai 1.299 dari jumlah keseluruhan sebanyak 1.589, Sedangkan untuk sisa okupansi yang masih kosong pada saat ini ada sebanyak 142," jelas dia.
 
Rahmat Effendi menambahkan, Kota Bekasi sendiri  pada sebelumnya juga sudah memiliki sebanyak tiga RSUD Tipe D yang
masing-masing berada di wilayah Pondok Gede, Bantargebang dan juga Jatisampurna.
 
Sehingga, kata dia, adapun untuk tiap RSUD Tipe D setiap Rumah Sakit sedianya memiliki kapasitas ruang isolasi untuk merawat pasien Covid-19 sebanyak 30 tempat tidur saja. 
 
Kepala Bidang Pelayanan dan Kesehatan, Dinas Kesehatan Kota Rina Oktavia mengatakan Pemerintah Kota Bekasi akan melakukan penambahan untuk okupansi tempat tidur isolasi pasien Covid-19 di RSUD Tipe D di Bekasi Utara. 
 
Namun demikian, sejauh ini Rina belum dapat memastikan lebih jauh untuk seberapa banyak okupansi tempat tidur isolasi yang akan disediakan di RSUD Tipe D di Bekasi Utara karena masih dalam pembenahan.
 
"Untuk sejauh ini rencananya penambahan tempat tidur disana belum diketahui, karena masih dalam proses persiapan lebih dulu," tutupnya.
Reporter :
- Dilihat 1498 Kali
Berita Terkait

0 Comments