Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 26/11/2020 09:02 WIB

Program JKN-KIS Jamin Biaya Kelahiran Dua Buah Hati Nurul

Program JKN-KIS Jamin Biaya Kelahiran Dua Buah Hati Nurul
Program JKN-KIS Jamin Biaya Kelahiran Dua Buah Hati Nurul
BEKASI, DAKTA.COM - Saat ini lebih dari 100 juta masyarakat Indonesia terdaftar dalam peserta Jaminan Kesehatan nasional - Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI) baik dari anggaran pusat maupun daerah. Salah satunya Nurul (25) yang merupakan seorang Ibu Rumah Tangga.
 
Sejak tahun 2014, Nurul beserta keluarganya terdaftar dalam kepesertaan Program JKN-KIS yang diselenggarakan BPJS Kesehatan yang iurannya dibayarkan oleh pemerintah daerah tempat tinggalnya. Nurul mengungkapkan bahwa ia dan keluarganya mendapatkan informasi dari Kelurahan bahwa terdaftar sebagai peserta Program JKN-KIS sebagai penduduk yang iurannya dibayarkan oleh pemerintah.
 
“Infonya pertama dari kelurahan, bilang kalau saya dan keluarganya dapat kartu JKN-KIS yang gratis, ya alhamdulillah. Walaupun kelas 3 tapi alhamdulillah pemerintah daerah kami memperhatikan kami sebagai warganya,” jelasnya.
 
Ia mengungkapkan bahwa sejak dirinya terdaftar sebagai peserta JKN-KIS, ia sudah mendapatkan manfaat dari program JKN-KIS saat persalinan kedua anaknya dan operasi kanker usus karena keterbatasan kondisi keuangan. Bahkan saat ini, Nurul sangat mengandalkan kartu JKN-KIS nya untuk berobat.
 
“Saya sudah merasakan manfaat dari Program JKN-KIS ini untuk persalinan anak pertama sampai anak kedua. Semuanya berjalan lancar tanpa biaya tambahan dari rumah sakit karena semua sudah ditanggung oleh BPJS Kesehatan. Bahkan sejak saya hamil, setiap kali cek kandungan di Fasilitasi Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) saya tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan lagi. Ibaratnya walaupun lagi nahan sakit tapi pikiran bisa bebas tanpa mikirin biayanya karena sudah ditanggung semua,” ujar Nurul.
 
Nurul juga berharap BPJS Kesehatan terus membantu dan lebih baik lagi dalam pelayanannya baik di kantor BPJS Kesehatan maupun di fasilitas kesehatan semakin meningkat dan diutamakan masyarakat menegah kebawah dengan memudahkan persyaratan yang mudah diproses saat akan menggunakan untuk berobat.
 
“Sebenarnya yang paling penting jaga kesehatan, kalo sakit tidak bisa beraktifitas, dan banyak kerugian waktu yang terbuang, apalagi saya ibu rumah tangga yang selalu meluangkan waktu bersama keluarga, untuk apa mempunyai uang banyak jika kita sakit kan percuma hanya untuk berobat maka dari itu jagalah kesehatan kita,” jelasnya. (DA/pm)
 
Editor : Dakta Administrator
Sumber : Rilis BPJS Kesehatan
- Dilihat 787 Kali
Berita Terkait

0 Comments