Nasional /
Follow daktacom Like Like
Senin, 14/09/2015 14:56 WIB

Ahok Bantah Dirinya Larang Kurban

Ahok musuh Islam   Copy
Ahok musuh Islam Copy

JAKARTA_DAKTACOM: Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama membantah tudingan bahwa dirinya melarang umat muslim melaksanakan ibadah kurban.

"Bukannya melarang, kita itu cuma melakukan penertiban bagi para pedagang hewan kurban agar tidak berjualan di trotoar. Kita telah siapkan tempat di lapangan agar para pedagang dapat berjualan dan nggak ganggu pejalan kaki," ujarnya Senin (14/9).

Selain itu mengenai larangan pemotongan hewan kurban di sembarang tempat, Ahok mengatakan hal tersebut dilakukan agar lebih mudah dalam mengawasi kebersihan dan kesehatan hewan kurban yang akan dipotong.

"Itu juga sebenarnya diatur, kan nggak bisa darah dan kotoran hewan itu ditimbun aja di tanah sembarangan, makanya kita arahkan ke rumah pemotongan hewan. Tapi orang kan nyangkain saya melarang kurban karena saya non muslim," katanya.

Melalui Instruksi Gubernur Nomor 168 Tahun 2015 tentang Pengendalian, Penampungan, dan Pemotongan Hewan, Ahok melarang penjualan serta pemotongan hewan kurban di pinggir jalan dan sekolah.

Hal ini menjadi kontroversi karena Ahok dituding mengekang kebebasan umat islam dalam melakukan ibadah keagamaan.

Reporter :
Editor :
- Dilihat 904 Kali
Berita Terkait

0 Comments