Ratusan Koperasi Kabupaten Bekasi Gulung Tikar
CIKARANG_DAKTACOM: Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kabupaten Bekasi mencatat ratusan Koperasi dinyatakan gulung tikar karena pengelolaan permodalan dan Sumber Daya Manusia (SDM) yang tidak maksimal.
Sekretaris Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Bekasi, Andung Adi Purwanto menyatakan pada Jum'at (11/9), ada 963 koperasi dari berbagai jenis di Kabupaten Bekasi. Namun, 300 Koperasi diantaranya sudah dinyatakan bangkrut.
Untuk mengaktifkan koperasi yang gulung tikar tersebut, pihaknya harus teliti dan berhati-hati. Anggaran Dasar Anggaran Rumah tangga (AD-ART) perlu ditinjau kembali begitu juga dengan permodalan koperasi selama ini.
Selain itu, minat masyarakat untuk berkoperasi juga sudah semakin menurun dan lebih memilih menabung di bank. Apalagi sistem perbankan di Indonesia sudah mulai canggih dan bersinergi dengan kemajuan jaman.
Sedangkan, yang masih eksis dan bertahan dengan baik selama ini rata-rata adalah Koperasi Karyawan (Kopkar) yang ada di perusahan-perusahan kawasan industri.
Selain itu Kopkar didukung dengan anggota yang banyak, AD-ART mereka lebih sehat, begitu juga dengan permodalan dari iuran anggotanya yang dipotong melalui gaji di perusahaan.
Andung mengatakan dengan banyaknya koperasi yang mati suri itu, pihaknya akan menggagas pendidikan serta pelatihan kewirausahaan bagi pengurus maupun anggota koperasi.
Sedangkan untuk permodalan, pihaknya membantu melakukan pendekatan dengan pihak ketiga maupun lembaga perbangkan di daerah untuk menyalurkan dana bantuan usaha.
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : |
- Lippo Cikarang Catat Marketing Sales Rp323 Miliar di Kuartal I 2025, Capai 19,6 Persen dari Target Tahunan
- Komitmen Dukung Kebijakan Bupati, PT BBWM Renovasi Rumah Tidak Layak Huni di Babelan
- LPCK Prioritaskan Keberlanjutan untuk Ciptakan Nilai Jangka Panjang bagi Pemangku Kepentingan
- PT BBWM Berbagi Kebahagiaan Ramadhan, Santuni Anak Yatim di Babelan
- FajarPaper Terima Kunjungan KLH, Kemenperin, dan APKI Bahas Pengelolaan Limbah dan Bank Sampah
- Global Insan Mulia Gelar Gebyar Ramadan 1446 H, Santuni 100 Yatim dan Dhuafa
- Lippo Cikarang Mall Rayakan Tiga Dekade dengan Identitas Baru dan Konsep Lebih Modern
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Taman Anabul, Fasilitas Baru untuk Hewan Peliharaan
- Forkammi Dorong Peningkatan Kompetensi Khotib melalui Dauroh Khutoba
- FajarPaper Dukung Perekonomian Berkelanjutan dengan Budidaya Lele dan Pengelolaan Sampah
- BBWM Rayakan 22 Tahun, Komitmen pada Pembangunan dan Tanggung Jawab Sosial untuk Masyarakat
- Pagar Laut di Bekasi untuk Pembangunan Alur Pelabuhan
- Gadang Barubah Hadir di Cikarang: Restoran Padang dengan Konsep Unik
- Bekasi Premier Pencak Silat Tournament 2nd Edition 2025: Membangkitkan Cinta pada Pencak Silat
- FajarPaper Sukseskan Panen Lele, Dukung Kemandirian Ekonomi Warga Binaan
0 Comments