APDESI Sesalkan Pemberian Bantuan Rutilahu Secara Langsung
CIKARANG_BEKASI: Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Bekasi menyayangkan anggaran perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) disalurkan langsung ke masing-masing penerima bantuan.
Padahal dalam menyusun Laporan Pertanggung Jawaban Rutilahu tersebut, aparatur desa masing-masinglah yang membuat dan membangunnya.
Ketidakpuasan itu dikatakan oleh Ketua APDESI Kabupaten Bekasi, Agus Sofyan seusai menghadiri kegiatan sosialisasi Perbaikan Rutilahu bagi 5000 Masyarakat Berpenghasilan Rendah di Gedung Swantantra Wibawa Mukti, Komplek Pemkab Bekasi Deltamas Cikarang Pusat, Jum'at (11/9).
Menurutnya, pemberian anggaran itu semestinya diserahkan ke desa, karena desa yang nantinya akan membuat LPJ ke BPMPD.
Program yang berjalan tahun sebelumnya dinilainya lebih baik dari tahun ini karena anggaran itu diserahkan ke masing-masing desa.
Sementara itu, Kepala BPMPD Abdillah Majid menegaskan bahwa penyaluran anggaran Rutilahu tersebut diberikan ke rekening penerima.
Hal ini bertujuan untuk meniadakan pemotongan anggaran yang dilakukan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Pembelian material bangunan juga diserahkan ke penerima bantuan.
Diketahui, kabupaten bekasi tahun 2015 memberikan bantuan rutilahu sebanyak 5000 titik yang dianggarkan sebesar Rp. 15 juta rupiah.
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : |
- FajarPaper Sukseskan Panen Lele, Dukung Kemandirian Ekonomi Warga Binaan
- Di Akhir Tahun 2024, BBWM Serahkan Rumah Layak Huni untuk Mak Sarmah
- BBWM Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Rob di Utara Bekasi
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
- Kolaborasi Pemkab Bekasi dan Lippo Cikarang (LPCK) Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Lingkungan
- PT Bina Bangun Wibawa Mukti Resmikan Fasilitas Generator Oksigen Medis di Babelan
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Masjid Kedua, Wujudkan Komitmen Penyediaan Fasilitas Ibadah untuk Masyarakat
- Korean Cultural Association Cikarang Diresmikan di Distrik 1 Cikarang
- EdgeConnex Perluas Pusat Data di Lippo Cikarang Cosmopolis, Dukung Kebutuhan Cloud dan AI bagi Ekonomi Digital Indonesia
- FajarPaper Dukung Kebersihan Lingkungan Cikarang Barat dengan Bantuan Tempat Sampah dan Giat Bersih Kali
- Hariyanto Arbi Buka Gerai Kedua Flypower di Pollux Mall Cikarang
- Munaslub I IKAPEKSI Momentum Pembenahan Organisasi yang Lebih Solid
0 Comments