Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 11/09/2015 15:35 WIB

2019, Dinkes Kabupaten Bekasi Targetkan Kematian Ibu 0%

Ilustrasi Ibu dan Anak
Ilustrasi Ibu dan Anak

CIKARANG_DAKTACOM: Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi menargetkan di tahun 2019, angka kematian ibu bisa ditekan hingga 0 persen.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, Nining Suwarni mengatakan pada Jum'at (11/9), bahwa masih ada kasusan kematian ibu melahirkan di Kabupaten Bekasi.

Hasil data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi pada tahun 2013 tercatat kematian ibu melahirkan sebanyak 38 orang dan kematian bayi ada 98 orang.

Meski diakui angka itu turun setiap tahun, namun sesuai program Kementrian Kesehatan angka kematian ibu dan bayi harus dicegah dengan program Angka Kematian Ibu Nol (AKINOL)

Beberapa program yang dilakukan dalam mendukung program tersebut adalah dengan memberikan pendidikan kepada bidan desa, mengenai tata cara membantu ibu yang sesuai dengan kurikulum maupun aturan yang mengacu Kementerian Kesehatan serta melakukan sosialisasi posyandu di tiap desa.

Nining menambahkan, faktor kematian ibu melahirkan mayoritas disebabkan karena ketidaktahuan ibu saat mengandung tentang penyakit yang dideritanya, sehingga berdampak buruk juga pada bayinya.

Oleh sebab itu dibutuhkan sosialisasi bagi masyarakat melalui bidan desa maupun petugas puskesmas yang merupakan kepanjangan tangan dinas kesehatan.

Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 5648 Kali
Berita Terkait

0 Comments