Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 14/10/2020 12:33 WIB

Update. 18 Pasien Dirawat Isolasi Mandiri di The Green Hotel, Bekasi

The Green Hotel Bekasi
The Green Hotel Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Hingga Rabu (14/10) jumlah pasien covid yang menjalani rawat isolasi mandiri di The Green Hotel - Bekasi sebanyak 18 pasien.
 
Jumlah ini mengalami penurunan jika dibanding pada Selasa kemarin pasien mencapai 22 orang. "4 pasien sudah boleh pulang. Sekarang tersisa 18 orang pasien," kata Kabid Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Rina Oktavia kepada Dakta, hari ini.
 
Seluruh area di hotel dilakukan sangat ketat dengan mengikuti protokol kesehatan. Petugas yang anter makanan tidak sampai masuk ke area kamar pasien isolasi.
 
Terdapat 90 kamar disediakan pihak hotel untuk ruang isolasi pasien mandiri yang telah berkoodinasi dengan BPBD Kota Bekasi dan Dinas Kesehatan. 
 
Sementara di RS Darurat Stadion Patriot Chandrabaga jumlah kumulatif 91 pasien. Dan dirawat saat ini berjumlah 30 pasien. "Jumlah pasien laki - laki 19 pasien, pasien laki -laki 11 pasien, pasien rujukan 7 pasien. Dan total yang pulang sembuh 54 pasien," papar Rina.
 
 

 

Reporter :
- Dilihat 1745 Kali
Berita Terkait

0 Comments