Senin, 12/10/2020 12:08 WIB
Zona Merah Jabodetabek Berkurang, Sisa Kabupaten Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengumumkan zona kewaspadaan Covid-19 di Jabar minggu ini. Hasilnya, sejumlah daerah yang masuk ke dalam zona kewaspadaan tinggi atau zona merah berkurang.
Hanya tiga daerah yang minggu ini masuk zona merah. Ketiga daerah tersebut adalah Kabupaten Karawang, Kabupaten Bekasi dan Kuningan.
"Zona Merah pertama kalinya di Jabar hanya 3, biasanya 5 atau 7. Ada Kabupaten Karawang, Kabupaten Bekasi, dan Kuningan," ungkap Emil, sapaan Ridwan Kamil dalam konferensi pers di Mapolda Jabar yang disiarkan secara daring, Senin (12/10).
Di kawasan Jabodetabek, ia mengatakan, saat ini jumlah zona merahnya sudah berkurang. Hanya Kabupaten Bekasi yang masih perlu diwaspadai.
Emil mengatakan, untuk Kabupaten Karawang, klaster yang harus diwaspadai adalah klaster industri dan rumah tangga.
Sementara di Kuningan, sebaran kasus Covid-19 banyak ditemukan di pesantren-pesantren. "Khusus Karawang, klaster industri dan rumah tangga sedang mengemuka. Di Kuningan klaster pesantren terus kita kendalikan. Karena ada lonjakan luar biasa (di pesantren), jadi masih kategori merah," ungkapnya.
Sementara itu, ia mengatakan, di Bandung Raya minggu ini tak ada zona merah. Daerah yang minggu kemarin masuk zona merah yakni Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat sudah kembali turun ke zona oranye. "Zona-zona merah di minggu sebelumnya sudah bergeser. Kota Bandung sudah oranye, KBB oranye lagi. Bandung Raya tidak ada lagi zona merah," paparnya.
Reporter | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments