Kamis, 16/07/2020 09:54 WIB
Pelaku Pembakaran Universitas Pelita Bangsa Cikarang Ditangkap
CIKARANG, DAKTA.COM - Polres Metro Bekasi menangkap pelaku pembakaran pos satpam Universitas Pelita Bangsa (UPB) Cikarang, Kabupaten Bekasi yang terjadi Ahad (12/7).
Pelaku sudah diamankan Polsek Cikarang Selatan guna mempertanggung jawabkan perbuatannya. Pelaku bernama Arief Setiawan (26) merupakan alumni kampus tersebut.
Kapolres Metro Bekasi, Kombes Hendra Gunawan mengatakan pelaku sudah diamankan beserta barang bukti dan rekaman kamera pengintai di lokasi.
"Polisi kesulitan menggali lebih dalam motif dan tujuan pelaku membakar pos kampus tersebut. Sebab, saat diinterogasi, pelaku memberikan keterangan di luar pertanyaan," ucapnya di CIkarang, Rabu (15/7).
Hendra menambahkan, dari tangan tersangka, pihaknya mengamankan barang bukti 1 unit sepeda motor Honda Revo AA 6623 F dan satu buah tutup jerigen.
"Polisi belum menentukan hukuman pada pelaku karena masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, untuk mengetahui kondisi kejiwaan yang bersangkutan dan motifnya membakar kampus," ucapnya.
Pelaku apabila terbukti diterapkan tindak pidana pembakaran dan atau pengrusakan sebagaimana dimaksud dalam pasal 187 ayat (1) KUHPidana dan atau pasal 406 ayat (1) KUHPidana dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara. **
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : |
- FajarPaper Sukseskan Panen Lele, Dukung Kemandirian Ekonomi Warga Binaan
- Di Akhir Tahun 2024, BBWM Serahkan Rumah Layak Huni untuk Mak Sarmah
- BBWM Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Rob di Utara Bekasi
- Media Gathering Pemkab Bekasi di Garut: Sinergi dan Kolaborasi untuk Pembangunan
- FajarPaper Perkuat Komitmen Keberlanjutan Lewat Program Ekonomi Sirkular di Kabupaten Bekasi
- Peringati Hari Pahlawan, LAZ Al-Kahfi Peduli Berikan Bantuan kepada Veteran dan Penghafal Al-Qur'an
- NikahXpress Akan Hadir di Pollux Mall Cikarang, Tawarkan Pernikahan Sah dan Instan
- Kolaborasi Pemkab Bekasi dan Lippo Cikarang (LPCK) Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Lingkungan
- PT Bina Bangun Wibawa Mukti Resmikan Fasilitas Generator Oksigen Medis di Babelan
- Lippo Cikarang Cosmopolis Resmikan Masjid Kedua, Wujudkan Komitmen Penyediaan Fasilitas Ibadah untuk Masyarakat
- Korean Cultural Association Cikarang Diresmikan di Distrik 1 Cikarang
- EdgeConnex Perluas Pusat Data di Lippo Cikarang Cosmopolis, Dukung Kebutuhan Cloud dan AI bagi Ekonomi Digital Indonesia
- FajarPaper Dukung Kebersihan Lingkungan Cikarang Barat dengan Bantuan Tempat Sampah dan Giat Bersih Kali
- Hariyanto Arbi Buka Gerai Kedua Flypower di Pollux Mall Cikarang
- Munaslub I IKAPEKSI Momentum Pembenahan Organisasi yang Lebih Solid
0 Comments