Rabu, 15/04/2020 09:02 WIB
90 Persen Pengendara di Kota Bekasi Patuh Kenakan Masker
BEKASI, DAKTA.COM - Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto menyebut hampir 90 persen pengendara di Kota Bekasi sudah patuh untuk mengenakan masker.
Seperti diketahui, hari ini (15/4) dimulainya penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di lima wilayah Jawa Barat, termasuk Kota Bekasi.
Tri mengatakan warga yang belum menggunakan masker di luar rumah relatif lebih sedikit. Para pengemudi sepeda motor yang keluar masuk wilayah perbatasan hampir semua sudah menggunakan masker.
"Untuk di terminal, penumpang yang belum menggunakan masker juga relatif sedikit. Rata-rata mereka yang belum mengetahui relatif penumpang jarak jauh kalau sekitar Jabodetabek, relatif sudah menggunakan masker," ungkap Tri, Rabu (15/4).
Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto memantau pelaksanaan PSBB di Pasar Baru
Sementara itu, hari pertama penerapan PSBB masih terus dilakukan sosialisasi ke masyarakat, yang paling utama, kata Tri, adalah mengimbau masyarakat untuk menggunakan masker ketika di luar rumah.
Meski pengendara motor relatif sudah patuh menggagu masker, para pedagang dan pembeli di pasar masih banyak ditemukan tidak menggunakan masker.
"Masih ada kita temukan, untuk itu terus digelorakan semangat ini sehingga tidak ada lagi pedagang dan pembeli yang datang ke pasar tanpa menggunakan masker," ucapnya.
Selama masa pandemi Covid-19 ini juga, jam operasional pasar sudah ditetapkan mulai pukul 06.00 sampai 18.00 WIB. **
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Editor | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments