Rabu, 08/04/2020 10:55 WIB
Kampus PTDII Klarifikasi Berita yang Sebutkan Pengurus Positif Corona
JAKARTA, DAKTA.COM - Rektorat Perguruan Tinggi Dakwah Islam Indonesia (PTDII) menyampaikan klarifikasi atas berita www.transparannews.com yang memberitakan 'Salah Salah Satu Pengurus Positif Corona, Wilayah Kampus PTDII Tanjung Priok Disemprot Disinfektan'. Pihak rektorat menyayangkan pemberitaan tersebut karena antara isi dan judul tidak sesuai dengan kaidah jurnalistik.
"Pada isi berita menyampaikan satu pengurus positif corona, yang dimaksud pengurus ini siapa? Karena di PTDII ada berbagai elemen pengurus yang memiliki garapan berbeda. Ini jelas ambigu dan tidak berdasar," kata Rektor Perguruan Tinggi Dakwah Islam Indonesia, Syifa Awalia, dalam keterangannya, Rabu (8/4).
Sementara, isi berita adalah kegiatan Kepolisian Resor (Polres) Jakarta Utara bekerja sama dengan Komando Distrik Militer (Kodim) 0502 Jakarta Utara dan Pemerintah Kota (Pemkot) Jakut.
"Keterangan terkait berita yang ditujukan hanya ada satu kalimat di alinea ketujuh, itupun diletakan di bawah setelah penulis mewartakan kegiatan," ujarnya.
Syifa menjelaskan, PTDII tidak pernah menerima konfirmasi ataupun wawancara dari www.transparannews.com terkait berita yang ditulis. Menurut dia, penulis tidak memperhatikan konsep cover both side apalagi all both side.
"Sehingga kami menyebut berita ini sebagai fitnah dan tendensius menyerang institusi serta personal yang dimaksud," ujarnya.
Dia mengingatkan agar jurnalis yang memberitakan lebih berhati-hati dalam menyebut orang positif corona. Sebab, keterangan positif baru dapat dipastikan melalui rapid test dan swab test dengan metode polymerase chain reaction (PCR).
"Kami bersyukur meskipun DKI Jakarta dan Jakarta Utara khususnya tergolong tinggi persebaran Covid-19, namun tidak ada bagian dari keluarga besar PTDII yang sehari-hari beraktivitas di lingkungan PTDII terpapar oleh Covid-19. Adapun yang lebih berhak menentukan seseorang positif Covid-19 adalah tenaga medis dari rumah sakit rujukan yang direkomendasikan oleh Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19," ujarnya.
Tak lupa, ia mengajak seluruh kaum muslimin dan muslimat untuk berdoa kepada Allah SWT agar pandemi ini cepat berlalu. Selanjutnya, masyarakat lebih memperhatikan untuk menjaga kesehatan, baik diri maupun lingkungan sesuai dengan protokol dan prosedur dari Tim Gugus Tugas Covid-19. **
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Editor | : |
- BP Haji: Sesuai Perintah Presiden, Sudah ada 7 Penyidik KPK yang dilantik menjadi Eselon 2 dan 1 orang lagi akan menjadi Eselon 1 di BPH
- Saudi Berencana Batasi Usia Jemaah Haji Lansia di Atas 90 Tahun pada 2025
- Kritik OCCRP, Pakar Hukum: Nominasikan Tokoh Korup Tanpa Bukti adalah Fitnah
- 5 Profil Finalis Tokoh Kejahatan Terorganisasi dan Korupsi 2024 Versi OCCRP, Jokowi Salah Satunya
- Akal Bulus BI, CSR Dialirkan ke Individu Lewat Yayasan, Ada Peran Heri Gunawan dan Satori?
- Promo Libur Akhir Tahun Alfamidi
- 85 PERSEN PROFESIONAL INGIN REFLEKSI DIRI YANG LEBIH INTERAKTIF
- ARM HA-IPB DISTRIBUSI 210 PAKET BANTUAN TAHAP 2 KE CILOPANG DAN PANGIMPUNAN, SUKABUMI
- Kenaikan Tarif PPN Menjadi 12 Persen Berpotensi Perparah Kesenjangan Ekonomi
- KPK Sita Dokumen & Bukti Elektronik Terkait CSR Bank Indonesia
- Kemana Ridwan Kamil Usai Kalah di Jakarta?
- RIDO Batal Gugat Hasil Pilkada Jakarta ke Mahkamah Konstitusi
- Tinggalkan Anies, Suara PKS Makin Jeblok
- PEMERINTAH MASIH MENGABAIKAN ANGKUTAN JALAN PERINTIS
- Miftah Maulana Mundur dari Utusan Khusus Presiden Prabowo
0 Comments