Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 27/03/2020 09:43 WIB

PAD Kota Bekasi Berkurang Efek Wabah Corona

Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto (Dakta/Bayu)
Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto (Dakta/Bayu)
BEKASI, DAKTA.COM - Wabah virus corona (Covid-19) berdampak besar bagi kehidupan global termasuk di Indonesia.
 
Di Kota Bekasi sendiri, salah satu dampak yang berpengaruh dari wabah Covid-19 ini adalah perekonomian.
 
Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengakui dampak Covid-19 ini berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bekasi yang terus berkurang jumlahnya.
 
"Pendapatan daerah pun mulai terasa, artinya pendapatan sekarang mulai berkurang," ungkapnya kepada Dakta, Jumat (27/3).
 
Meski begitu, Tri mengaku Pemkot Bekasi sedang merencanakan bantuan bagi masyarakat yang kurang mampu di tengah wabah virus corona.
 
"Akan ada satu mekanisme bantuan. Kita lihat bagaimana ketentuannya nanti.  Arah kesana sudah mulai dipikirkan," ucapnya.
 
Menurutnya, hal itu karena di Kota Bekasi masih ada orang yang kurang dan terkendala dalam mencari rezeki akibat Covid-19 ini.
 
"Mereka memerlukan rezeki harian, itukan harus dipikirkan pada saat mereka tidak bisa melakukan pekerjaan normal," pungkasnya. **
 
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 3533 Kali
Berita Terkait

0 Comments