Sabtu, 29/02/2020 12:02 WIB
Bekasi Coffee Week
Parade Kopi dari Penjuru Nusantara di Summarecon Mall Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Indonesia yang dikenal sebagai salah satu penghasil kopi terbesar di dunia, saat ini tidak hanya dikenal sebagai produsen kopi namun berkembang menjadi negara konsumen kopi. Perkembangan gaya hidup dan pertumbuhan kelas menengah Indonesia saat ini telah mendukung kemajuan dari Industri kopi di Indonesia. Tren ngopi sendiri semakin berkembang luas bahkan telah menginspirasi dunia perfilman tanah air yang pernah hadir dalam film Filosofi Kopi. Untuk meramaikan tren ngopi diwilayah Bekasi, Summarecon Mall Bekasi menggelar rangkaian acara bertajuk “Bekasi Coffee Week” yang berlangsung mulai tanggal 27 Februari hingga 1 Maret 2020 di area The Oval Summarecon Mall Bekasi. Acara ini terdiri dari exhibition, workshop, talkshow serta kompetisi yang berhadiah uang tunai jutaan rupiah.
Ugi Cahyono selaku Center Director Summarecon Mall Bekasi mengatakan “Tahun ini “Bekasi Coffee Week” hadir pertama kali di Summarecon Mall Bekasi dan akan rutin diadakan setiap tahunnya. Tidak sekedar acara kopi, banyak manfaat yang bisa kita dapat dari rangkaian acara kali ini, diantaranya yaitu workshop untuk menghasilkan biji kopi yang berkualitas dan bebas kimiwawi serta hiburan artis. Acara kopi ini diharapan dapat mengenalkan beragam kopi khas Nusantara sehingga bisa membuat masyarakat untuk semakin mencintai kopi lokal di Indonesia.
Exhibition Bekasi Coffee Week menghadirkan aneka jenis kopi yang tersebar di tanah air. Diantaranya kopi toraja, gayo, luwak, kintamani, wamena, bajawa dan lain-lain. Pengunjung dapat melihat langsung proses pembuatan kopi sekaligus mencicipi nikmatnya cita rasa kopi khas Nusantara dari 30 booth yang diantaranya adalah R3 Kopi, Kopi Millennial, Urban Latte, Dreys Corner, Kopilot, Mokka Coffee Cabana, Ombe Kofie dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu, Bekasi Coffee Week juga menghadirkan pameran souvenir bertemakan serupa. Pengunjung bisa membeli bermacam-macam buah tangan seperti pengharum ruangan dari kopi, hiasan dinding, apron, t-shirt, gelas serta gelang yang dibuat dari biji kopi.
Di luar area, pengunjung disambut dengan dekorasi berupa tumpukan kayu dan karung berisi biji kopi yang dibentuk sedemikian rupa menjadi gerbang area Bekasi Coffee Week. Tak lupa deretan booth dan tenant yang mengusung konsep vintage, yang dihiasi ornamen kayu serta hiasan dinding bertuliskan quote mewarnai setiap stand. Melengkapi nuansa tempat ngopi, cahaya lampu dibiarkan sedikit temaram agar terkesan hangat. Untuk pecinta foto, disediakan photobooth berbentuk cangkir dan gelas raksasa. Cangkir raksasa dapat diisi oleh dua hingga tiga orang, sehingga pengunjung dapat melakukan swafoto bersama keluarga maupun teman-teman.
Workshop dan Talkshow
Rangkaian acara Bekasi Coffee Week juga diramaikan oleh kehadiran Petani Kopi by Klasik Beans yang merupakan koperasi petani kopi di Jawa Barat dan didirikan oleh Eko Purnomowidi. Klasik Beans menaungi beberapa kelompok petani biji kopi yang hasil panennya berhasil menembus pasar internasional. Di acara Bekasi Coffee Week ini, Klasik Beans mengajak pengunjung untuk melihat budidaya biji kopi, mulai dari pembibitan hingga mencicipi rasa khas ragam kopi Nusantara.
Selain itu, perhelatan Bekasi Coffee Week semakin menarik dengan mengundang beberapa bintang tamu yang memiliki pengalaman di bidang kopi selama bertahun-tahun. Diantaranya Toni Wahid, yakni seorang blogger situs Cikopi.com yang hadir sejak tahun 2007. Beliau juga merupakan penggiat kopi kontemporer serta kerap membagikan pengalamannya mencicipi kopi penjuru dunia melalui foto atau tulisan. Kemudian Jason Leo yang tak lain adalah pemilik gerai Ombe Koffie, yakni kedai kopi yang mengusung konsep homey tanpa mengesampingkan kualitas dari setiap tetes kopi yang tersaji di sana. Tak ketinggalan, Gofar Hilman yang merupakan MC sekaligus penyiar radio turut hadir sebagai pengisi acara di Bekasi Coffee Week ini pada 27 Februari 2020. Tak ketinggalan penampilan musik dari musisi kenamaan Adhitia Sofyan yang akan menghibur pengunjung pada tanggal 29 Februari 2020.
Reporter | : | |
Editor | : | Dakta Administrator |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments