Senin, 24/02/2020 08:32 WIB
Restoran Ngikan Hadir di Perumahan Galaxy Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Bisnis kuliner di Kota Bekasi mulai merambah meningkat. Hal itu dibuktikan salah satunya dibukanya restoran franchise atau waralaba Ngikan di wilayah Galaxy, Jakasetia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
Restoran waralaba ini tergolong baru karena hanya delapan outlet yang membuka di wilayah Kota Bekasi. Satu diantaranya berada di jalan Pulau Sirih Barat XI, No 525, Perumahan Galaxy, Bekasi Selatan.
Hartsah Arsil, Owner Ngikan Cabang Galaxy menjelaskan, restoran yang dimilikinya itu tengah populer dikalangan anak-anak, remaja bahkan orang tua, dan sudah tersebar di 80 cabang di Indonesia.
"Di Kota Bekasi sendiri sudah ada delapan cabang. Untuk menu ada tiga macam yang menjadi andalan, yakni menu Ngikan sambal matah, sambal mercon, dan sambal acar kuning,” kata Hartsah kepada Dakta, Ahad (23/2).
Dirinya optimis, usaha Ngikan miliknya akan berkembang dan mendapatkan hati dari para konsumennya.
“Kelebihan Ngikan di Galaxy, yang jelas lebih enak rasanya dan tempatnya luas apalagi dilengkapi WiFi gratis. Tarifnya juga terjangkau, cuma Rp19 ribu per porsinya,” ungkap Hartsah dengan penuh optimis.
Seperti diketahui, Franchise Ngikan merupakan restoran siap saji yang menawarkan nasi liwet yang disajikan dengan ikan goreng Nila tepung crispy tanpa tulang.
Sebelumnya dalam proses syukuran pada Jumat (21/1) malam dihadiri seperti, Irjen Pol (Pur) Adjie Rustam Ramdja (Mantan Kapolda Riau), Danrem 051 Wijayakarta, Kolonel Susilo, Aster Kopassus, Kolonel Wawan Suhendra, Dandim 0507 Kolonel Rama Pratama, Staf Pers Kodam Jaya, Mayor Rahmat Triono dan perwakilan unsur tiga pilar Kecamatan Bekasi Selatan. **
Reporter | : | |
Editor | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments