Nasional /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 28/01/2020 10:32 WIB

Kunjungan WNA Tiongkok, Menkes Siagakan Tim di Sumbar

Menkes Terawan Agus Putranto
Menkes Terawan Agus Putranto
JAKARTA, DAKTA.COM - Menteri Kesehatan (Menkes), Terawan Agus Putranto memastikan pihaknya sudah bersiaga di Sumatera Barat terkait adanya sejumlah WNA asal Tiongkok yang akan berkunjung. 
 
"Tidak semua yang datang itu pasti membawa penyakit, karena itu kami datang untuk mengecek bagaimana pintu-pintu gerbang itu aman," ungkap Terawan saat ditemui pada Peringatan Hari Gizi Nasional di Jakarta, Selasa (28/1). 
 
Terawan mengatakan, untuk pencegahan penyebaran virus corona ini berada di bawah koordinasi dari Kemenlu, namun untuk pengecekan dan deteksi dini berada dalam ranah mereka. 
 
"Leading sector itu ada di Kemenlu, kami di Kemenkes akan memback-up apa yang bisa dilakukan supaya apapun yang dari pemerintah China itu aman bagi masyarakat kita," imbuhnya. 
 
Hingga hari ini, jumlah korban jiwa akibat virus Corona yang berasal dari Wuhan, Tiongkok ini menjadi 82 orang dengan total sebanyak 2.800 lebih kasus yang tersebar di 16 negara. 
 
Virus corona merupakan jenis virus yang biasanya mempengaruhi saluran pernapasan mamalia, termasuk manusia. Ada beberapa cara virus corona menyebar, seperti melalui batuk atau bersin yang tanpa menutup mulut. 
 
Penyebaran virus yang diduga berasal dari hewan liar itu terjadi dengan cepat karena gejala yang ditimbulkan virus pada penderita muncul agak lama setelah penderita terjangkit. **
Reporter :
Editor :
- Dilihat 670 Kali
Berita Terkait

0 Comments