Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 16/01/2020 10:07 WIB

Pemkab Bekasi Dapat Alokasi Bantuan Provinsi Rp223 Miliar

uang
uang
CIKARANG, DAKTA.COM - Pemerintah Kabupaten Bekasi mendapat alokasi bantuan Provinsi Jawa Barat di tahun 2020 sebesar Rp223.598.971.566.
 
Alokasi anggaran bantuan provinsi itu tidak hanya diberikan ke Kabupaten Bekasi saja, melainkan seluruh kota dan kabupaten di Jawa Barat dengan total alokasi sebesar Rp7 triliun dari APBD 2020.
 
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dapil Kabupaten Bekasi dari Fraksi PKS, Abdul Jabbar Majid mengatakan alokasi anggaran itu sedianya memang diberikan oleh Pemprov agar dapat menunjang pembangunan di kota/kabupaten.
 
"Tapi, anggaran itu sangat kecil apalagi Kabupaten Bekasi dalam Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (PPPD) untuk Tahun 2020 telah menyumbangkan anggaran sebesar Rp1,5 triliun," ungkapnya di Cikarang, Kamis (16/1).
 
Meski begitu, pihaknya mendorong agar anggaran yang diberikan itu dipergunakan untuk semestinya khususnya pendidikan yang menjadi kewenangan daerah.
 
Abdul Jabbar juga meminta agar kedepan Pemerintah Kabupaten Bekasi mau proaktif untuk mengajukan anggaran ke Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
 
Menurutnya, banyak program yang saat ini diprioritaskan oleh gubernur, sehingga pemerintah daerah bisa mendapat alokasi anggaran untuk kegiatan yang selaras dengan Jawa Barat. 
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 3100 Kali
Berita Terkait

0 Comments