Selasa, 31/12/2019 15:36 WIB
Jelang Pergantian Tahun, Ada Pengalihan Lalin di Tol Jagorawi
CIAWI, DAKTA.COM - Jelang pergantian tahun 2020, pihak Kepolisian Polres Bogor akan menerapkan Car Free Night di Kawasan Puncak, pada Selasa (31/12) pukul 18.00 hingga Rabu (1/01/2020) pukul 06.00 WIB. Car Free Night sepanjang 22 km ini dimulai dari Cigadog hingga Kawasan Puncak.
Marketing and Communication Department Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Irra Susiyanti mengatakan, dalam mendukung kebijakan tersebut, Jasa Marga telah berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk melakukan pengaturan lalu lintas, di Jalan Tol Jagorawi.
Untuk mengantisipasi kepadatan yang terjadi, hari ini (31/12) sejak pukul 06.00 WIB, Jasa Marga Regional JabodetabekJabar telah memberlakukan contra flow mulai dari Km 44+000 s.d. Km 46+400 Jalan Tol Jagorawi arah Ciawi.
Sementara untuk antisipasi penutupan jalur ke arah Puncak yang akan dilakukan oleh pihak Kepolisian, pada saat pemberlakuan Car Free Night, pengguna jalan yang menuju ke puncak akan dialihkan melalui arah Sukabumi (Exit Tol Ciawi) dan Jonggol/Cariu (Exit Tol Cibubur).
"Sedangkan jalur menuju ke Puncak saat ini masih diberlakukan normal (sebelum pukul 18.00 WIB)," katanya, Selasa (31/12).
Jasa Marga juga telah menempatkan petugas di lokasi-lokasi yang berpotensi terjadi kepadatan untuk membantu pengaturan lalulintas.
Selain itu, guna mengantisipasi antrean yang terjadi di Gerbang Tol Ciawi, Jasa Marga mengoptimalkan seluruh gardu operasi, pemanfaatan mobile reader dan penambahan petugas tapping.
"Diimbau kepada pengguna jalan untuk selalu melakukan pembaharuan terhadap kondisi lalu lintas sebelum melakukan perjalanan," jelasnya.
Untuk mengetahui kondisi lalu lintas jalan tol yang dikelola Jasa Marga, pengguna jalan tol dapat mengakses kanal informasi resmi milik Jasa Marga, yaitu Call Center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080, Twitter @PTJASAMARGA, dan Instagram @official.jasamarga.
Reporter | : | |
Editor | : |
- UMKM Pertanian-Perikanan yang Utangnya Dihapus
- Kebijakan Dan “Potensi Keuntungan”, Sepatutnya Tidak Digunakan Dalam Tindak Pidana Kerugian Keuangan Negara
- INFRASTRUKTUR TRANSPORTASI HARUS BERLANJUT DENGAN PEMBENAHAN
- Nama Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran
- Kampus Tak Berizin, Gelar HC Raffi Ahmad dari UIPM Terancam Tak Diakui
- Tak Skorsing Israel, MUI Sebut FIFA Berpihak kepada Genosida
- Intip Yuk Gaji Fantastis Anggota DPR RI
- Beredar “Tuyul”, “Tuak”, “Beer”, “Wine” Dapat Sertifikat Halal, MUI: Menyalahi Fatwa, Kami Tidak Bertanggung Jawab
- Kenapa Harga Beras Mahal ??? Ini Kata Presiden Jokowi
- Promo Alfamidi September 2024
- Menyusuri Jejak Industri Halal: Perbandingan Halal di Indonesia dan Jepang
- Bisnis Photobooth dan Photostudio Tetap Eksis di Era Digital
- AFKN Siapkan Program Bantuan Pangan 1000 Ton Ubi Jalar untuk Palestina
- El Medina Syeikh Ali Jaber Prihatin Tindakan Diskriminatif Pihak RS Medistra Dalam Penggunaan Hijab
- Tekad Riri, Satu-satunya Srikandi Carek UI: Peran UI sebagai Kampus Inklusif dalam Menyediakan Pendidikan bagi Semua
0 Comments