Senin, 02/12/2019 10:20 WIB
Meriah, BCF 2019 Sukses Digelar di Kota Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Kegiatan Bekasi Community Fest (BCF) 2019 bertajuk #BekasiuntukINDONESIA, sukses digelar selama dua hari dari tanggal 30 November-1 Desember 2019 di Taman You & Us Kota Harapan Indah, Kecamatan Medan Satria Kota Bekasi.
Kadisparbud Kota Bekasi Tedi Hafni mengapresiasi kemeriahan kegiatan BCF 2019 yang mampu diadakan oleh muda-mudi warga Kota Bekasi dari berbagai komunitas walupun tanpa bantuan biaya dari pemerintah.
"Pemerintah mendukung penuh kegiatan dan kegiatan komunitas bahkan tanpa dibiayai pemerintah tapi bisa berjalan setiap tahunnya. Saya sangat bangga, bahkan mampu menggandeng pihak swasta," ucap Tedi.
Ajang ini juga medorong Kota Bekasi lebih maju di bidang ekonomi kreatif yang digerakkan oleh penggiat komunitas dan pemuda. Ia juga berharap lebih banyak kegiatan spektakuler yang bisa dilakukan para komunitas.
"Karena masih banyak komunitas lainya yang perlu terlibat untuk membuat kegiatan yang lebih spektakuler. di Kota Bekasi, terdata ada sebanyak 137 Komunitas dari berbagai bidang," ungkapnya.
Tedi juga mengatakan, dukungan pemerintah kepada penggiat komunitas dan pemuda akan terus dilakukan. Sebagaimana program pemerintah yang telah memfasilitasi terbangunnya Gedung Kreatif Center di Lapangan Multi Guna Bekasi Timur. Hingga kini, progres pembangunan Gedung Kreatif Center sudah mencapai 56 persen dan ditargetkan akan rampung pada 2020 mendatang.
"Semoga setelah selesai dibangun Gedung Kreatif Center ini bisa dimanfaatkan dengan baik. Menjadi sarana berkumpul dan berkreativitas Pemuda dan komunitas sehingga mampu mendorong ekonomi kreatif Kota Bekasi yang maju dan mandiri,"
Sementara itu, Ketua Panitia BCF 2019, Abi mengatakan kegiatan ini diikuti sekitar 60 komunitas di Kota Bekasi dan tersedia stand pameran dari UMKM dan Komunitas. BCF 2019 ini sebagai ruang ekspresi dan berkreasi para penggiat muda Kota Bekasi, yang mewadahi komunitas-komunitas di Bekasi dari berbagai lintas disiplin bidang komunitas.
"Kita bisa saling silaturahmi yang sebelumnya hanya mengenal di sosial media sekarang bisa bertemu langsung dan kita harap kedepan antar komunitas bisa bersinergi dalam berbagai bidang termasuk untuk menggelar even-even," kata Abi.
Kegiatan BCF 2019, dimeriahkan kehadiran sebanyak 60 komunitas di antaranya, komunitas beatbox, komunitas Perpustakaan jalanan, Komunitas Masyarakat Peduli Literasi Digilal (Malidi), Komunitas Drone Bekasi, dan puluhan komunitas lainnya. Hadir pula instansi pendidikan dari Stiami Bekasi, dan Instansi Pegadaian. **
Reporter | : | |
Editor | : |
- KH. Syaifuddin Siroj Resmi Menjadi Ketua Umum Kota Bekasi 2024-2029
- Karang Taruna Kota Bekasi Siap Bersatu, Pasca Pilkada 2024
- MES dan Perguruan Tinggi Berkolaborasi Sosialisasikan Ekonomi Syariah
- PNM Bekasi Gelar Program Budidaya Maggot dan Pengolahan Sampah di Medan Satria
- DPD KNPI Kota Bekasi Bantah, Memasang Spanduk dengan Nada Tendensius Terhadap Lembaga Kejaksaan
- Pengamat Berharap Komunikasi Intens antara PJ Walikota dengan Walikota - Wakil Walikota Terpilih Demi Keberlangsungan Kota Bekasi Kedepan
- Tri Adhianto dan Haris Bobihoe Menangkan Pilkada Kota Bekasi 2024 Hasil Rekapitulasi 12 Kecamatan
- Memasuki Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Bersama Forkopimda Kota Bekasi Tertibkan APK
- Ketua DDII Kota Bekasi Ustd Salimin Dhani,Ajak Warga Doakan dan Pilih Paslon no 3,Ridho.
- Mimpi Besar TOD Kota Bekasi, Dishub : Ini Tugas Bersama Seluruh Elemen
- Logistik Pilkada Sudah Sampai Gudang KPU Kota Bekasi
- Masyarakat Kota Bekasi, Padati Kampanye Rapat Umum Paslon Pilgub ASIH
- Ridho Semakin Diminati Masyarakat Jelang Pilkada
- #SemuaBisaUmroh Akan Berangkatkan 361 Jamaah ke Tanah Suci
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Sembako Santri dan Beasiswa S2 Pesantren pada HSN 2024
0 Comments