Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 12/11/2019 15:12 WIB

Perekrutan Aparatur Pemkot Bekasi Disarankan Sesuai Analisa Jabatan

ASN Pemkot Bekasi
ASN Pemkot Bekasi
BEKASI, DAKTA.COM - Anggota Komisi I DPRD Kota Bekasi, Ahmad Ushtuchri menyarankan agar perekrutan aparatur Pemkot Bekasi harus sesuai Analisa jabatan. 
 
"Pertama harus dilihat dari jumlah banyak itu khsusnya Tenaga Kerja Kontrak (TKK) harus mampu meningkatkan pelayanan," kata Ushtuchri kepada Dakta, Selasa (12/11).
 
Banyaknya jumlah aparatur, lanjutnya, tidak kemudian menjadi persoalan yang membawa manfaat bagi masyarakat Kota Bekasi. 
 
"Memang belanja paling besar, yakni belanja gaji pegawai. Tapi apakah sudah seimbang dengan kinerja mereka atau belum? Ini yang harus diperhatikan," jelas Ushtuchri.
 
Ia berharap, Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kota Bekasi harus teliti dalam melihat kinerja aparatur dalam melayani masyarakat.
 
"Sekarang misalnya, kasus video viral pengelolaan parkir itu, kenapa tidak dari unsur TKK yang bergerak. Karena sudah jelas kerjanya dibawah langsung Pemkot Bekasi," paparnya. **
 
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1189 Kali
Berita Terkait

0 Comments